News . 19/05/2021, 15:34 WIB

Android Auto, Buka dan Nyalakan Mobil dengan Ponsel

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA – Google IO baru saja selesai digelar. Event ini menawarkan begitu banyak inovasi, yang akan sangat membantu produktifitas manusia ke depannya.

Salah satunya adalah fitur Android Auto, fitur keren ini diperkirakan bakal menolong banyak orang nantinya.

Bayangkan ketika Anda melupakan sesuatu di mobil Anda, atau membutuhkan bantuan orang untuk memindahkannya, padahal posisi Anda terlalu jauh untuk menjangkaunya, maka Anda tidak perlu repot-repot menyerahkan kunci mobil tersebut.

Dengan fitur ini, pemilik mobil dapat memberikan akses sementara, baik ke teman, keluarga atau siapapun, untuk membuka atau menjalankan mobil hanya lewat akses ponsel.

Ya, dengan menggunakan NFC dan ultra-wideband, kunci digital ini dapat Anda serahkan dengan mudahnya kepada mereka yang Anda percayakan.

Menurut TechRadar, fitur ini akan segera mendarat ke ponsel Google Pixel dan Galaxy milik Samsung.(ruf/fin)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com