JAKARTA – Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ditunjuk sebagai ikon Pekan Olahraga nasional (PON) 2021 yang digelar di Papua.
Kabar gembira itu diketahui dari unggahan akun Instagram @raffinagita1717 pada senin (19/4/2021).
BACA JUGA: acc.one, Integrator Keseluruhan Bisnis Digital ACC
Selain mereka, Boaz Solossa sebagai atlet asli Papua yang sempat menjadi punggawa sepakbola Tim Nasional Indonesia, dipilih sebagai duta PON."Sah !!! Aku dan Gigi sebagai Ikon PON. Boaz Solossa Sebagai Duta PON. Proses penyerahan simbolis di berikan oleh Bapak Roy Letlora, S.Hut., MM. Ketua II PB PON XX Tahun 2021 Provinsi Papua," tulisnya.