Kadin Prediksi Ekonomi Positif di 2021

fin.co.id - 08/04/2021, 17:30 WIB

Kadin Prediksi Ekonomi Positif di 2021

Pesawat milik maskapai Citilink terdampak abu vulkanik erupsi Gunung Ruang di Bandara Sam Ratuangi, Manado, Sulawesi Utara

JAKARTA - Kadin Indonesia memperkirakan perekonomian nasional tumbuh positif di 2021. Hal ini sejalan dengan peningkatan sejumlah indikator ekonomi, mulai dari indeks manufaktur, konsumsi listrik, hingga indeks penjualan ritel.

BACA JUGA:  Ranking FIFA: Indonesia Makin Tertinggal dari Thailand dan Vietnam

"Selain perbaikan indikator ekonomi, juga kebijakan yang digulirkan pemerintah mendukung pemulihan ekonomi,'' ujar Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia Bidang Pengembangan Pengusaha Nasional, Arsjad Rasjid, Kamis (8/4).

BACA JUGA:  Kemendikbud: Akses Layanan Pendidikan untuk Anak Autisme Melalui Tiga Jalur

Pemerintah sendiri memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia bisa kembali ke kisaran 4,3-55 persen pada 2021, melonjak jauh di atas realisasi pertumbuhan ekonomi 2020 yang terkontraksi 2 persen.

Indikator ekonomi lainnya, kata Arjad, yakni kasus positif harian Covid-19 yang terus menurun dan vaksinasi Covid-19 yang semakin masif di berbagai daerah juga menjadi faktor dunia usaha akan semakin membaik.

BACA JUGA:  KPK Kembali Jebloskan Eks Bupati Bogor Rachmat Yasin ke Lapas Sukamiskin

Sementara Ketua Kadin Kalimantan Utara, Kilit Laing mengatakan, untuk mengembangkan ekonomi nasional, maka harus menggerakkan potensi ekonomi di daerah.

"Di sinilah Kadin Indonesia bekerja sama dengan Kadin daerah, harus bersinergi," tukasnya. (din/fin)

Admin
Penulis