News . 06/04/2021, 19:06 WIB

Asyik Awal Ramadan Arab Saudi Buka Izin Umrah, Ini Syaratnya

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA - Kabar gembira bagi masyarakat yang ingin menunaikan ibadah umrah saat bulan suci ramadan. Konsul Haji KJRI Jeddah Endang Jumali mengatakan bahwa Arab Saudi membuka Masjidil Haram dan Masjid Nabawai untuk jemaah umrah.

BACA JUGA:  Banjir NTT 84 Orang Meninggal, Demokrat Desak Pemerintah Tetapkan Status Bencana Nasional

Namun, izin tersebut masih diberikan secara terbatas dan melalui prosedur perizinan yang ketat. “Saudi akan membuka izin umrah mulai awal Ramadan 1442H,” terang Endang Jumali, Selasa (6/4).

“Izin umrah dibuka bagi warga negara Arab Saudi dan ekspatriat yang saat ini tinggal di Arab Saudi,” sambungnya.

BACA JUGA:  Pelanggaran Berat HAM Masa Lalu Sulit Diungkap, Ini Penyebabnya

Menurut Endang, pendaftaran e-visa umrah bisa dilakukan melalui aplikasi Eatamarna dan Tawakalna. Aplikasi ini tetap terbuka dan dapat diakses oleh penyelenggara umrah untuk negara yang diizinkan jemaahnya masuk ke Arab Saudi.

BACA JUGA:  Juventus Goda Barcelona untuk Lepas Ousmane Dembele

Calon jemaah umrah yang akan mendaftar, lanjut Endang, diwajibkan sudah divaksin. Selama di Arab Saudi, mereka juga diharuskan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. “Untuk pembatasan usia jemaah umrah, masih diberlakukan 18 - 60 tahun, kecuali bagi warga Saudi menjadi sebelum 70 tahun,” tandasnya. (khf/fin)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com