MES Diharapkan Mampu Kembangkan UMKM Syariah

fin.co.id - 23/03/2021, 00:29 WIB

MES Diharapkan Mampu Kembangkan UMKM Syariah

JAKARTA -  Wakil Presiden Ma'ruf Amin berharap kehadiran Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) mampu menggerakkan dan mengembangkan usaha, termasuk Usaha Mikro dan Kecil (UMK).

"Agar didorong menjadi bagian dari rantai nilai industri halal global untuk memacu pertumbuhan usaha dan peningkatan ketahanan ekonomi umat," kata Ma'ruf di Jakarta, kemarin (22/3).

Selain itu, mantan Ketua Umum MUI itu MES juga ikut merintis kemitraan antara UMK dengan pelaku usaha besar. Sehingga, pelaku usaha besar dapat memberikan pendampingan dan pendampingan kepada usaha kecil. Tentu saja, dengan prinsip saling mengungtungkan, membutuhkan, dan saling memperkuat.

MES juga diharapkan dapat mendorong pembangunan pusat-pusat inkubasi di sejumlah daerah dalam rangka penyemaian tumbuh dan berkembangnya pengusaha dalam berbagai tingkatan.

"MES juga perlu mendorong pembangunan pusat-pusat bisnis syariah (sharia business center) yang didukung infrastruktur digital sebagai sarana interaksi antar pelaku bisnis syariah," ujar Ma'ruf.

Ia mencontohkan, seperti di pesanten di mana memiliki potensi besar. Untuk itu, dia berpesan MES dapat aktif membina dan menggerakkan ekonomi pesantren dan pusat bisnis lainnya. Dengan demikian, bisa mendorong pemulihan ekonomi nasional.

"Pengurus Pusat MES diharapkan melibatkan MES wilayah dan daerah agar akselerasi pembangunan ekonomi syariah berjalan masif," pungkasnya. (din/fin)

Admin
Penulis