Impor Beras Kemungkinan Tak Jadi

fin.co.id - 15/03/2021, 21:10 WIB

Impor Beras Kemungkinan Tak Jadi

Pesawat milik maskapai Citilink terdampak abu vulkanik erupsi Gunung Ruang di Bandara Sam Ratuangi, Manado, Sulawesi Utara

JAKARTA -  Menuai penolakan dari berbagai kalangan, ditambah lagi saat memasukui panen, sehingga kemungkinan besar pemerintah tak jadi melakukan impor satu juta beras pada tahun ini.

Saat ini, Kementerian Perdagangan (Kemendag) tengah memantau ketersediaan beras apakah akan mencukupi atau tidak pada tahun ini. Adapun impor beras dilakukan oleh Perum Bulog sebanyak 1 juta ton.

"Bukan berarti kita setujui satu jumlah untuk impor, lalu serta merta harus impor segitu, tidak," ujar Menteri Perdagangan (Mendag), Muhammad Lutfi dalam video daring, kemarin (15/3).

Kendati begitu, jumlah impor bisa dinaikkan apabila terjadi perubahan koefisien. Dia mencontohkan, pada 2018 pemerintah memutuskan impor beras sebanyak 500 ribu ton, namun ternyata tak jadi impor.

"Ini karena penyerapan petani tinggi, sehingga tidak mengharuskan Bulog untuk melakukan impor,'' ucapnya.

Admin
Penulis