Kegiatan KKN Tematik Ala Mahasiswa Pendidikan Matematika UHAMKA

fin.co.id - 04/03/2021, 00:00 WIB

Kegiatan KKN Tematik Ala Mahasiswa Pendidikan Matematika UHAMKA

JAKARTA - Program Studi Pendidikan Matematika UHAMKA menyelenggarakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan KKN ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya dimana KKN tahun ini dilakukan di wilayah tempat tinggal mahasiswa.

Tentu dalam pelaksanaannya tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan cara memakai masker, mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir sebelum kegiatan berlangsung, serta tetap menjaga jarak baik secara fisik (physical distancing) maupun sosial (social distancing).

Kegiatan KKN Tematik dibagi menjadi beberapa kelompok salah satunya adalah kelompok 13 yang terbagi lagi menjadi kelompok terbatas beranggotakan 5 mahasiswa diantaranya Rizka Akmalia, Sumarliana Utami, Winda Nur Ramadhani, Kharisma, dan Muhamad Sofyan dengan Bapak Wahidin, M.Pd. sebagai dosen pembimbing lapangan. Kegiatan KKN Tematik oleh kelompok ini dilaksanakan sejak 17 Februari 2021 hingga 3 Maret 2021 di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan motivasi dan semangat belajar anak di lingkungan sekitar khususnya di tingkat Sekolah Dasar (SD) selama masa pandemi Covid-19. Jumlah anak yang mengikuti kegiatan KKN Tematik terdiri dari 5 siswa SD dengan tingkat kelas 4 hingga kelas 6. Dengan rincian kegiatan berupa pendampingan mengajar, pendampingan ibadah, pendampingan kreativitas anak, analisis kebutuhan keluarga/masyarakat, dan literasi numerasi.

Diakui oleh anak-anak yang mengikuti kegiatan ini, program KKN Tematik yang dilaksanakan oleh mahasiswa sangat menyenangkan dan memberikan kesan yang positif. Mereka selalu antusias untuk mengikuti KKN Tematik dari awal kegiatan hingga kegiatan berakhir. Mereka mengatakan kegiatan ini sangat menyenangkan karena dapat bermain dan belajar bersama.

Dari kesimpulan pendapat yang diberikan oleh anak-anak di hari terakhir KKN Tematik bahwa dari serangkaian kegiatan, mereka sangat menyukai kegiatan pendampingan mengajar dan pendampingan kreativitas. Pendampingan mengajar yang diberikan oleh mahasiswa salah satunya adalah memberikan tips dan trik menghitung cepat perkalian dan perpangkatan.

Selain itu anak juga dapat mengasah kreativitas dengan membuat kerajinan tangan dari benda yang tidak terpakai. Contohnya seperti membuat wayang dari origami, menggambar dan mewarnai, membuat pot tanaman dari botol bekas, membuat paper bag,dan tempat pensil dari sedotan.

Admin
Penulis