News . 22/02/2021, 02:35 WIB
JAKARTA - Koordinator Program Psikologi Sub Bidang Medis, Bidang Koordinasi Relawan Satuan Tugas Penanganan COVID-19, dokter Endang Mariani mengatakan taat terhadap protokol kesehatan adalah salah satu cara menjaga kesehatan jiwa di tengah wabah COVID-19.
"Protokol kesehatan 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak) itu bukan hanya masalah menjaga kesehatan fisik. Tetapi sebetulnya juga menjaga kesehatan secara psikologi," kata Endang di Jakarta, Minggu (21/2).
Ia mengatakan orang tanpa gejala (OTG) yang sebenarnya terinfeksi COVID-19 sudah ada di mana-mana. Karena itu, dengan masyarakat menerapkan protokol kesehatan mereka sudah mengurangi kecemasan atas kemungkinan tertular penyakit tersebut. "Untuk itu jangan pernah mengabaikan dengan keluar dari rumah tanpa protokol kesehatan yang tepat," imbuhnya.
Selain taat protokol dapat menjaga kesehatan jiwa, perilaku baik sebenarnya juga merupakan salah satu bentuk kewaspadaan. Karena menyadari bahwa pandemi COVID-19 telah meluas hampir di seluruh pelosok negeri. "Pada bencana pandemi ini, semua adalah penyintas. Artinya, kita tidak pernah tahu dan berada di dalam kondisi yang sama," jelasnya.
Salah satu cara untuk menghadapinya adalah dengan menolong diri sendiri. Bentuk pertolongan terhadap diri sendiri yakni dengan kembali lagi taat terhadap protokol yang telah dianjurkan untuk mencegah penularan COVID-19.
Cara lainnya untuk menolong diri sendiri secara psikologis di tengah pandemi COVID-19 adalah dengan terus mencoba menemukan kebahagiaan dari setiap kejadian yang sederhana sekalipun. Sehingga kesehatan jiwa dapat selalu terjaga.
"Jadi bahagia itu bisa saja dari hal-hal yang kecil. Dengan berbagi dan banyak hal lain. Jadi sebenarnya ada hal-hal sederhana yang bisa membuat jiwa lebih sehat," tandas Endang. (rh/fin)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com