SANTA MONICA - Eddie Van Halen dilaporkan meninggal dunia di usia 65 tahun, setelah sekian lama melawan kanker yang diidapnya, TMZ melansir.
Gitaris dan cofounder dari band rock Van Halen itu, tutup usia di St. John’s Hospital di Santa Monica, Selasa (6/10) waktu setempat.
Sang istri Janie, juga anak satu-satunya, Wolfgang, juga sang mantan istri Valerie Bertinelli, demikian pula sang adik dan drummer Van Halen, Alex, dikabarkan berada di sisi Eddie hingga saat-saat terakhirnya.
Eddie sendiri diketahui sudah lebih dari satu dekade, melawan kanker yang diidapnya, dan kerap keluar masuk rumah sakit untuk perawatan.
Sang anak Wolfgang, yang juga bassist Van Halen, pun mengungkapkan rasa kehilangannya di media sosial, untuk mengenang sang ayah.
“Dia adalah ayah terhebat. Setiap momen bersamanya, baik di panggung atau di luar panggung, adalah sebuah berkah,” tulisnya.
“Hancur rasanya (kehilangannya) dan saya tidak yakin akan bisa pulih dari rasa ini. Aku menyayangimu, Pop”.