News . 02/09/2020, 18:21 WIB
JAKARTA - Timnas U-19 Indonesia akan menjalani turnamen di Kroasia selama sepekan. Disana, Beckham Putra dkk akan menghadapi Bulgaria (Sabtu, 5/9/2020), Kroasia (Selasa, 8/9/2020) dan Arab Saudi (Jumat, 11/9/2020).
Jelang laga, para penggawa Timnas U-19 mulai menjalani latihan secara intens. Dalam sehari, pelatih Timnas U-19, Shin Tae-yong memberikan porsi latihan hingga tiga kali, yakni pagi, sore, dan malam hari. Materi latihan pun beragam mulai dari fisik, teknik, dan peningkatan mental.
“Saat ini perkembangan tim sudah semakin positif setiap harinya. Proses adaptasi pemain berjalan baik dan pemain selalu bekerja keras dan semangat terus,” kata Shin Tae-yong, Rabu (2/9/2020).
"Kami meningkatkan intensitas latihan mulai hari ini dan berikan materi taktik dan lain-lainnya," tegas pelatih asal Korea Selatan itu.
Proses adaptasi menjadi salah satu faktor yang ditekankan oleh Shin Tae-yong mengingat turnamen resmi yang akan dijalani yaitu Piala AFC 2020 nanti bakal digelar di Uzbekistan.
Sementara itu, bek kanan Timnas U-19 Bagus Kaffa mengatakan jika dirinya dan juga rekan-rekannya sangat antusias menjalani turnamen di Kroasia. Skuat Garuda Muda pun dikatakannya akan menjalani latihan sesuai yang diterapkan oleh pelatih.
“Kami terus bekerja keras dan semangat selama di sini. Materi latihan dari pelatih sangat bagus, kami menjalankan latihan sesuai yang diinginkan tim pelatih,” terang Bagus Kaffa.
"Selain latihan kami juga sudah siap menjalani beberapa laga uji coba di sini," tambahnya. (dbs)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com