Gojek Dorong Mitra dengan Aturan Baru

fin.co.id - 15/07/2020, 12:00 WIB

Gojek Dorong Mitra dengan Aturan Baru

Pesawat milik maskapai Citilink terdampak abu vulkanik erupsi Gunung Ruang di Bandara Sam Ratuangi, Manado, Sulawesi Utara

MAKASSAR - Gojek memperkenalkan inisiatif Jaga Kesehatan, Kebersihan, dan Keamanan (J3K). Peluncuran inisiatif J3K di Makassar ditandai dengan peluncuran standar pelayanan baru Gojek.

Pelayanan baru tersebut meliputi layanan GoRide dan GoCar yang dilengkapi dengan sekat pelindung yang berfungsi meminimalisir penyebaran virus melalui droplet. Sesuai protokol kesehatan yang merujuk pada rekomendasi Kementerian Kesehatan RI dan Badan Kesehatan Dunia (WHO).

Head of Regional Corporate Affairs Gojek Mulawarman mengatakan, inisiatif J3K dihadirkan tanpa ada biaya tambahan. Sekaligus sebagai bentuk rasa aman dan nyaman yang diberikan kepada setiap mitra, pelanggan, dan masyarakat luas.

“Upaya lain adalah mitra GoFood diimbau untuk menyediakan wastafel dan hand sanitizer bagi mitra driver, dan menjaga makanan tetap higienis," ujar Mulawarman seperti dikutip dari Harian Fajar (Fajar Indonesia Network Grup), Selasa, 14 Juli.

Ya, Gojek telah mewajibkan mitra driver untuk mengecekan suhu tubuh yang tersedia di 200 titik Posko Aman J3K di berbagai kota besar, serta kewajiban pengecekan suhu tubuh bagi karyawan mitra usaha GoFood.

Gojek juga fokus mengembangkan layanan GoMed sehingga kini pelanggan dapat membuat janji melakukan rapid test Covid-19, di samping juga bisa membeli vitamin, obat-obatan, membuat janji tatap muka dengan dokter dan lain sebagainya yang terkait layanan kesehatan, bekerja sama dengan layanan Halodoc.

“Kami juga mendorong agar pelanggan dapat mengutamakan transaksi menggunakan GoPay untuk menghindari kontak fisik, baik untuk transaksi layanan Gojek atau transaksi di merchant online atau offline,” harapnya.

Pj Wali Kota Makassar Rudy Djamaluddin pun merespon positif seluruh Inisiatif J3K Gojek untuk mendorong produktivitas di cara hidup baru.

“Kami mengapresiasi langkah Gojek sebagai pemain di industri yang tanggap akan situasi pandemi. Hal ini sejalan dengan upaya kami untuk membangkitkan perekonomian daerah," terangnya. (tam/zuk)

Admin
Penulis