Kuartal I/2020, APBN Defisit Rp257,8 Triliun

fin.co.id - 09/07/2020, 14:39 WIB

Kuartal I/2020, APBN Defisit Rp257,8 Triliun

JAKARTA - Hingga kuartal I/2020 APBN mengalami defisit sebesar Rp257,8 triliun atau setara 1,5 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB).

Defisit terjadi karena rendahnya penerimaan negara sehingga tidak bisa menutupi kebutuhan belanja negara.

Saat ini, penerimaan negara yang terkumpul Rp811,2 triliun dari target Rp1.699,9 triliun. Sementara belanja negara realiasinya Rp1.068,9 triliun dari target Rp2.739,2 triliun.

"Pendapatan negara minus 9,8 persen dibandingkan dengan tahun lalu mencapai Rp899,6 triliun," kata Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani di Jakarta, Kamis (9/7). (din/fin)

Admin
Penulis