Bus 657, Film Bioskop yang Tayang di TV Nasional Malam Ini

fin.co.id - 18/02/2020, 18:01 WIB

Bus 657, Film Bioskop yang Tayang di TV Nasional Malam Ini

JAKARTA - Pecinta film-film bioskop akan kembali dimanjakan dengan persembahan film Hollywood malam ini. Film bergenre thriller kriminal, Bus 657 aka The Heist akan tayang di salah satu tv nasional, Selasa (18/2) pukul 21.00 WIB.

Film Heist diadaptasi dari kisah nyata Sepher. Film ini menceritakan tentang aksi perampokan di sebuah kasino.

Luke Vaughn (Jeffrey Dean Morgan) memiliki seorang putri, Sydney (Kate Bosworth) yang tengah dirawat di rumah sakit. Penghasilannya sebagai pekerja di sebuah kasino selatan yang dikelola The Pope (Robert De Niro) dianggap tidak cukup untuk membiayai pengobatan putrinya itu.

Vaughn yang sangat membutuhkan uang sebesar 300 Ribu Dollar AS untuk biaya perawatan putrinya di RS itu mencoba meminjam uang ke Pope. Alih-alih meminjamkan uang, Pope dan malah memecat Vaughn.

Kesal dan tak terima dipecat, Vaughn pun terpaksa dipukuli oleh tangan kanan Pope, Dog (Morris Chestnut).

Pasca pemukulan, Vaughn pun didekati oleh Jason Cox (Dave Bautista) untuk merampok uang yang dicuci oleh kasino milik Pope. Vaughn pun setuju untuk melakukan tindakan kriminal tersebut. Mereka akhirnya sukses mencuri uang senilai 3 juta Dollar AS milik Pope.

Namun, aksi pencurian yang dilancarkan Vaughn dan Cox malah diketahui oleh anak buah Dog. Baku tembak pun tak terhindarkan. Di tengah aksi baku tembak, Vaughn dan Cox membajak sebuah bus kota nomor 657 yang sedang diisi oleh banyak penumpang.

Petugas Polisi Kris Bajos (Gina Carano) yang kebetulan sedang parkir setengah blok dari halte bus mendengar suara tembakan dari bus itu dan langsung mengejarnya.

Ketika Kris mengejar bus, Cox hampir menembaknya. Vaughn memperingatkannya bahwa Cox akan membunuh beberapa penumpang jika Kris dan polisi lainnya menghalangi jalan mereka.

Bagaimana kelanjutan kisahnya? Saksikan langsung di Bioskop Trans TV malam ini ya! (dbs)

Admin
Penulis