JAKARTA - Warna kuku manusia yang sehat adalah putih kemerah jambuan, sebab itu, warna kuku yang berubah dari warna aslinya, tidak pernah menandakan sesuatu yang sehat.
Biasanya disebabkan oleh berkumpulnya darah di bawah kuku, atau istilah medisnya hematoma, yang dipicu oleh luka, juga bisa akibat cantengan.
Namun pada kasus yang lain, perubahan warna kuku menjadi hitam, merah, atau kehijauan, menandakan ciri-ciri telah terjadinya infeksi pada kulit.
Dan menurut ahlinya, fungi atau jamur bernama Trichophyton rubrum adalah penjahat dibalik kondisi ini, selain infeksi bakteri bernama Pseudomonas.
Dalam kondisi yang lebih serius, perubahan warna pada kuku manusia dapat menandakan ada yang salah dengan fungsi organ tubuhnya.
Menurut pakar patologi Melissa Conrad Stoppler, MD, beberapa kondisi seperti gangguan ginjal, jantung dan paru-paru, dapat dikaitkan dengan hal ini. (ruf/fin)