News . 07/02/2020, 14:55 WIB
SAROLANGUN – ASN di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Sarolangun, RM terjaring razia Satpol PP Kota Jambi, Minggu (2/2). Wanita berstatus single parent ini, diamankan bersama seorang pria yang diketahui bukan pasangan sahnya.
Informasinya, keduanya kedapatan berdua di salah satu kamar Hotel Formosa, Thehok, Kota Jambi. Saat dirazia, pasangan ini tidak dapat menunjukan bukti nikah yang sah. Oleh petugas, keduanya dibawa ke Kantor Satpol PP Kota Jambi untuk pemeriksaan lebih lanjut.
“Yang cewek adalah pegawai Dukcapil Sarolangun. Sedangkan yang cowok adalah juga ASN di Kabupaten Bungo. Sepengetahuan sayo, mereka bukan pasangan suami istri,” kata sumber yang minta namanya tidak disebut, Senin (3/2).
Terkait hal ini, pegawai Disdukcapil Sarolangun, RM ini saat dikonfirmasi, menolak untuk memberikan tanggapan perihal kabar miring yang menimpanya. “Mf yo bang sayo bang kompirmasi saja langsung sama kadis biar jelas...,” ujarnya via WhatsApp.
Sementara itu, Kepala Disdukcapil Sarolangun, Arsyad saat dikonfirmasi membenarkan kabar tersebut. Kata dia, yang bersangkutan akan memberikan klarifikasi lebih lanjut hari ini.
"Yo ndo. Besok (hari ini, red) beliau baru masuk. Kito tunggu klarifikasi dari beliau," imbuhnya, Rabu (5/2). Informasi lain yang berhasil dihimpun, kabarnya pasangan singel parent berusia 39 tahun ini merupakan seorang PNS, inisial FB (41).
"Iya pak kami bukan pasangan suami istri pak. Hubungan kami hanya pacaran pak" ujarnya saat ditanya petugas.
Saat dimintai keterangan lebih lanjut, RM sempat mengaku jika dirinya merupakan warga Selincah, Kota Jambi. Usai tertangkap, kedua pasangan bukan Pasutri ini diamankan di Kantor Satpol PP Kota Jambi untuk penindakan lebih lanjut. (rin)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com