News . 03/02/2020, 21:43 WIB
PANGKALPINANG - Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil resmi membentuk Satuan Petugas (Satgas) penjaga sungai. Satgas ini bertugas menjaga sungai dari sampah yang dibuang oknum masyarakat terutama di titik-titik rawan pembuangan sampah. Satgas sungai yang beranggotakan eks honorer BPBD Kota Pangkalpinang ini diberi nama Satgas Beribu (Bagus Bersih Sungaiku).
"Satgas Beribu ini mulai siap siaga mengawasi dan menjaga kebersihan sungai-sungai di Pangkalpinang. Mereka adalah personil BPBD yang sebelumnya sempat kita rumahkan. Jadi hati-hati yang buang sampah sembarangan di sungai," tegas Maulan yang akrab disapa Molen itu kepada Babel Pos, Minggu (2/2).
Dia mengatakan, dengan dibentuknya Satgas Sungai ini dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, karena aliran sungai di Pangkalpinang lebih terjaga dari kotoran sampah. Selain
memantau perilaku masyarakat yang suka membuang sampah di sungai, satgas ini juga akan bertugas memantau debit air ketika musim penghujan sehingga Pemkot Pangkalpinang bisa lebih siaga dalam meghadapi banjir.
"Saya harap hadirnya satgas beribu ini, ke depan tidak ada lagi masyarakat yang membuang sampah sembarangan. Saya ingin Pangkalpinang tahun ini lebih bersih, sehingga adipura pun kita dapatkan, ya tentunya juga Pangkalpinang tidak banjir lagi. Kami akan terus berinovasi untuk Kota Pangkalpinang menjadi kota Beribu Senyuman. Kami akan berusaha memberikan yang terbaik bagi masyarakat Pangkalpinang," kata Molen.
Sementara, Kepala BPBD Kota Pangkalpinang, Izwarhadi menambahkan bahwa rencananya jumlah satgas sungai yang dibentuk sebanyak 30 orang. Sebelumnya, puluhan personil ini ditugaskan untuk mendata, melakukan evakuasi dan membuat laporan dini kejadian bencana. Sekarang, mereka ditugaskan menjaga dan membersihkan sungai
"Jadi satgas sungai ini membersihkan sampah yang ada di sungai lalu di taruh dalam karung dan kemudian diletakkan di pinggiran sungai. Nah, sampah-sampah tersebut nantinya akan diangkut oleh satgas smile. Itu lah kolaborasinya," tandasnya. (pas)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com