Sah! Ketua MK Anwar Usman dan Idayati Jadi Suami Istri, Dirjen Dukcapil Langsung Beri KK dan KTP

Sah! Ketua MK Anwar Usman dan Idayati Jadi Suami Istri, Dirjen Dukcapil Langsung Beri KK dan KTP

Presiden Jokowi menikahkan adiknya Idayati dengan Ketua MK Anwar Usman-screenshoot-KompasTV

JAKARTA, FIN.CO.ID - Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman sah menjadi suami Idayati, adik Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Akad nikah dimulai pukul 09.00 WIB pada Kamis (26/5/2022). Presiden Jokowi menjadi wali nasab yang menikahkan adiknya tersebut.

(BACA JUGA:Ma'ruf Amin Jadi Saksi Idayati, Jenderal Andika Saksi Anwar Usman)

Selanjutnya, Anwar Usman mengucapkan ijab kabul dengan lancar tanpa pengulangan. Anwar Usman memberikan mahar seperangkat alat shalat dan sebuah jam tangan.

“Saudara Prof Dr Anwar Usman bin Usman SH MH, saya nikahkan dan jodohkan dengan saudari perempuan saya, Idayati binti Notomiharjo, nikah dengan engkau dengan mas kawin berupa seperangkat alat shalat dan sebuah jam tangan dibayar tunai,” ucap Jokowi saat akad nikah. 

“Saya terima nikahnya dan jodohnya, Idayati binti Notomiharjo dengan mahar tersebut tunai,” timpal Anwar Usman. 

Para saksi yang duduk di samping mempelai kompak menyatakan sah. Usai akad nikah, dilanjutkan sesi foto-foto yang dilakukan pengantin, saksi nikah, wali serta tamu undangan yang hadir.

(BACA JUGA:Utang Negara Capai Rp7000 Triliun, Luhut Klaim Masih Kecil Lalu Sindir Para Pengamat )

Idayati memasuki lokasi akad nikah di Gedung Graha Saba Solo, diapit dua saudara perempuannya. Yaitu Iit Sriyantini dan Titik Ritawati. 

Mempelai wanita terlihat cantik dengan mengenakan kebaya berdesain simpel dengan warna krem keemasan.

Sedangkan Anwar Usman tampil senada dengan beskap sikepan. Presiden Jokowi juga mengenakan beskap hitam dengan dilengkapi blangkon Solo.

Bertindak sebagai saksi, Wapres Ma'ruf Amin sebagai saksi dari mempelai wanita. 


Ketua MK Anwar Usman membagikan foto pernikahannya dengan Idayati di akun media [email protected]

(BACA JUGA:Viral, Chanel YouTube Johannes Liong Sebar Konten Hoaks, Sebut UAS dan Anies Ditangkap Polisi)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rizal Husen

Tentang Penulis

Sumber: