Komentari Pernyataan Musni Umar Soal Ustaz Abdul Somad, Tokoh NU: Membela Boleh Tapi Jangan Ngawur

Komentari Pernyataan Musni Umar Soal Ustaz Abdul Somad, Tokoh NU: Membela Boleh Tapi Jangan Ngawur

Rektor Universitas Ibnu Chaldun (UIC) Prof Musni Umar.-Screenshot YouTube/Musni Umar-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Wakil Sekretaris Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Kalimantan Barat (PWNU Kalbar) Hariyanto Abdul Choliq bilang membela boleh tapi jangan ngawur kala komentari Musni Umar yang beri pernyataan soal Ustaz Abdul Somad (UAS) dideportasi Singapura.

Hariyanto Abdul Choliq meluapkan pendapatnya pada sebuah kicauan melalui akun media sosial Twitter pribadi bernama @hariy_risnasireagar.

Wakil Sekretaris PWNU Kalbar itu terpantau memang aktif dalam memakai platform tersebut untuk melontarkan opini pribadinya.

Kini Hariyanto Abdul Choliq komentari pernyataan Rektor Universitas Ibnu Chaldun (UIC) Prof Musni soal Ustaz Abdul Somad dideportasi Singapura.

(BACA JUGA:Wakili Madura, Husin Shihab Dengan Tegas Tolak Ustaz Abdul Somad Ceramah di Sumenep)

Menurut Hariyanto Abdul Choliq, Musni Umar berlebihan dalam membandingkan UAS dengan Schapelle Corby.

"Kelewatan Anda Prof @musniumar UAS itu pendakwah yang ditolak masuk Singapura bukan kriminal," tulis Hariyanto Abdul Choliq.

"Sementara Corby itu seorang eks NAPI NARKOBA (eks pelaku kriminal), membela boleh tapi jangan ngawur," tambahnya.

Pria yang juga menjadi Ketua PW HPN Kalbar 2022-2024 itu juga menekankan kalau dirinya bukanlah pengaggum Ustaz Abdul Somad.

(BACA JUGA:Ustaz Abdul Somad Ditolak Singapura, Wamenag: Semoga UAS Bisa Ambil Hikmahnya)

"Saya bukan pengagum UAS & bukan pembeci UAS. Kok UAS disamakan dengan Corby," heran Hariyanto, Jumat (20/5/2022).

Cuitan tokoh NU tersebut sedikitnya mendapat tiga komentar dan delapan likes dari netizen hingga berita ini tayang.

Sebelumnya Musni Umar mengaku sedih atas kejadian Ustaz Abdul Somad (UAS) yang jadi bahan olok-olok oleh orang-orang yang tidak disuka.

Musni Umar melontarkan pendapatnya pada sebuah kicauan lewat akun media sosial Twitter bernama @musniumar.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: