SEA Games 2021: Timnas U-23 Bentrok Dengan Thailand U-23, Jordi Amat Bilang Begini

SEA Games 2021: Timnas U-23 Bentrok Dengan Thailand U-23, Jordi Amat Bilang Begini

Dua pesepak bola berdarah Indonesia Jordi Amat Maas (kiri) dan Sandy Walsh (kanan) mengenakan batik saat sedang makan malam di Indonesia guna menjalani proses naturalisasi.-pssi.org-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Calon pemain naturalisasi Jordi Amat Maas bilang sesuatu jelang Timnas Indonesia U-23 bentrok dengan Thailand U-23 di babak semifinal cabang olahraga sepak bola SEA Games 2021.

Pertandingan Thailand U-23 vs Timnas Indonesia U-23 rencananya bakal digelar di Stadion Thien Truong, Vietnam.

Thailand U-23 vs Timnas Indonesia U-23 merupakan partai semifinal yang akan berlangsung pada pukul 16.00 WIB.

Kedua tim diprediksi bakal bermain habis-habisan guna bisa memenangkan pertandingan dan melaju ke babak final.

(BACA JUGA:Basuki Hadimuljono: ASN Harus Miliki Karakter yang Baik, Kuat, dan Akhlakul Karimah)

Jelang Thailand U-23 vs Timnas U-23, calon pemain naturalisasi Jordi Amat turut memberikan semangat kepada anak asuh Shin Tae-yong.

“Semua yang terbaik, saya akan menonton pertandingan (semifinal) juga," tutur Jordi di Jakarta.

"Semua yang terbaik dan semangat!,” sambungnya dilansir laman resmi PSSI.

Selama di Jakarta, Jordi yang bermain untuk klub di K.A.S. Eupen, Belgia, akan mengunjungi Kedutaan Besar Spanyol di Indonesia dan melakukan medical check up di salah satu rumah sakit di Jakarta.

(BACA JUGA:Hadapi Thailand di Semifinal SEA Games, Shin Tae-yong Yakin Menang)

“Sangat luar biasa, saya baru saja sehari di sini, tetapi masyarakat menyambut saya dengan sangat baik, sangat bahagia,” ungkap Jordi Amat.

“Saya memiliki beberapa pertemuan untuk keperluan dokumen akhir, setelah itu ada pemeriksaan kesehatan," tambahnya.

Jordi menambahkan kalau dirinya akan memiliki hari-hari yang sibuk di Indonesia tetapi semua itu dalam hal yang baik.

"Saya sangat senang berada di sini, dan sudah menonton pertandingan (Indonesia vs Myanmar), ikut sangat senang juga dengan hasilnya,” jelas Jordi.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: