Cara Ganti Username di COD Warzone

Cara Ganti Username di COD Warzone

COD Warzone, Image Credit: Activision--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Bicara game online, seringkali para gamer dihadapkan pada penamaan username, yang kemudian mereka sesali di masa mendatangan.

Ingin menggantinya dengan sesuatu yang lebih keren, atau yang dianggap lebih cocok dengan masanya, terkadang bukan sebuah opsi yang dimiliki atau ditawarkan semua game.

Untungnya, tidak di Call of Duty Warzone yang kini sudah memasuki season ketiga game free to play milik Actitivision itu.

(BACA JUGA:Apa Efek EA 'Campakan' FIFA bagi Gamers?)

(BACA JUGA:Main PS5 di Layar 2K Kurang Memuaskan, Ini Alasannya)

Tidak usah beralama-lagi, berikut cara mengganti user name Call of Duty Warzone Anda, seperti dilansir TRG:

1. Masuk ke Warzone baik dari PC atau konsol Anda
2. Di menu utama, pilih options
3. Di sana, pilih Account
4. Di tab Account ini, pilih lagi Activision Account
5. Kemudian pilih Change Display Name
6. Masukan nama baru dan Confirm
Selamat, Anda sukses mengganti username lama Anda, yang kini bikin ilfil itu.

COD Warzone 2

Buat Anda yang ketinggalan, Call of Duty Warzone 2 (COD Warzone 2) dikabarkan sudah masuk dalam tahap pengerjaan, demikian seperti dilaporkan TRG.

COD Warzone 2 adalah sekuel dari game battle royale terpopuler Activision COD Warzone, yang rilis di multiplatform.

Setelah sekian bayak spekulasi dari rumor, Infinity Ward selaku developer Warzone dan Modern Warfare mengumumkan keberadaan proyek ini.

COD Warzone sendiri dikerjakan barengan dengan sekuel Modern Warfare keluaran tahun 2019 lalu, yang mana merupakan fondasi dari Warzone 2 itu sendiri.

Menurut Infinity Ward, COD terbaru ini bakal juga menggunakan game engine baru, dan akan menjadi evolusi besar-besaran game battle royale.

Infinity Ward sendiri belum bersedia mengungkap lebih banyak info, terkait COD Warzone 2 dan Modern Warfare terbaru ini.

Akan tetapi keduanya diharapkan bakal nongol pada event Summer Game Fest 2022, atau mungkin Gamescom 2022, atau mungkin juga keduanya.

Meski belum jelas di platform mana saja akan dirilis, namun sekuel ini menurut Bloomberg, akan nongol pada 2023.

Menurut kabarnya, studio game Treyarch juga dikerahkan untuk mendukung Infinity Ward dalam pengerjaan Warzone 2.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: