MotoGP

10 Pembalap Lolos ke Q2 MotoGP Mandalika, Berikut daftarnya

fin.co.id - 19/03/2022, 14:27 WIB

Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo (Instagram@motogp)

JAKARTA, FIN.CO.ID -- Sebanyak 10 pembalap dipastikan lolos ke kualifikasi 2 (Q2) MotoGP Mandalika 2022.

Dua pembalap Monster Energy Yamaha meraih hasil yang cukup mengejutkan, Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli berada di dua ururtan teratas.

Keduanya tidak perlu melalui Q1 setelah menembus 10 teratas akumulasi catatan waktu Free Practice.

(BACA JUGA: Tidak Mencoba Makanan Indonesia Hingga Balapan Usai, Fabio Quartararo Ungkap Alasannya)

Selain itu, dua pembalap Pramac Ducati, Johann Zarco dan Jorge Martin juga dipastikan lolos ke Q2.

Begitu juga dengan pembalap Aprilla, Aleix Espargaro dan pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller.

Mereka bakal beradu cepat untuk memperebutkan posisi start pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Minggu, 20 Maret 2022.

(BACA JUGA: Kecelakaan Pada Latihan Bebas Kedua, Marc Marquez Ungkap Penyebabnya)

Sementara, pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, tidak masuk 10 daftar pembalap yang lolos ke Kualifikasi II.

Perjalanan yang lebih panjang harus dilalui oleh dua pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro dan Marc Marquez.

Meski sama-sama sempat keluar sebagai pembalap yang tercepat pada salah satu sesi dari tiga Free Practice.

(BACA JUGA: Hadapi Cuaca Panas di Mandalika, Alex Rins Sampai Memeluk Kipas Angin)

Keduanya tetap harus melalui Q1 untuk menentukan posisi start pada balapan nanti.

Untuk diketahui, 10 daftar pembalap yang lolos ke Kualifikasi II punya kesempatan mengisi pole position. Para pembalap pun tidak perlu mengikuti Kualifikasi I.

Pembalap dengan waktu tercepat di Kualifikasi II, berhak mengisi posisi pertama di balapan pada Minggu 20 Maret 2022.

Admin
Penulis
-->