Eks Bintang PSG Sebut Lionel Messi Beban Klub

Eks Bintang PSG Sebut Lionel Messi Beban Klub

Pelatih Paris Saint-Germain ( PSG) Mauricio Pochettino tengah memberikan instruksi kepada Lionel Messi.--IG/

JAKARTA, FIN.CO.ID - Mantan pemain bintang Paris Saint-Germain (PSG), Jerome Rothen menyebut, transfer Lionel Messi dari Barcelona ke Paris Saint-Germain sebagai beban klub.

Pasalnya, performa sang Mega Bintang asal Argentina itu kini mulai meredup ketika bergabung dengan klub asal Prancis tersebut.

Pemain berjuluk La Pulga itu baru menghasilkan tujuh gol dan sembilan assists selama membela PSG pada musim ini.

Catatan itu ditorehkan Messi ketika bermain di Liga Champions dan Liga Prancis bersama PSG.

(BACA JUGA:Prediksi Atletico Madrid vs Manchester United: Lumbung Gol Ronaldo)

Raihan yang dianggap kurang memuaskan ini pun membuat Messi menjadi sasaran kritik oleh beberapa pihak.

Padhal sebelumnya, karier Messi di Barcelona terlihat memukau dengan sumbangan 672 gol dan 303 assists dari 778 kali kesempatan tampil.

Lionel Messi juga telah mempersembahkan trofi Liga Champions, Liga Spanyol, Copa del Rey, Piala Super Spanyol, Piala Dunia Antarklub, dan Piala Super UEFA.

“Messi adalah beban bagi klub,” kata Rothen kepada Sports, seperti dikutip Kompas.com dari Daily Star, Selasa 22 Februari 2022

“Di bulan-bulan pertamanya tidak bagus dan hubungan Messi dengan PSG juga jauh dari kata sukses. Transfer ini adalah ide yang buruk,” sambungnya.

“Mungkin dia adalah pemain terbaik dari semua generasi sepak bola. Namun, saya muak mendengar orang mengatakan bahwa Anda tidak bisa mengkritik Messi,” lanjutnya.

Selain itu, Rothen menyinggung soal kegagalan Lionel Messi untuk mencetak gol dari titik putih ketika melawan Real Madrid di Liga Champions.

Saat itu, Lionel Messi gagal mengeksekusi penalti seusai sepakannya berhasil dibaca oleh kiper Madrid Thibaut Courtois.

“Jika Anda tidak memenangi pertandingan, Anda pasti sangat frustasi karena Messi gagal mengeksekusi penalti (vs Real Madrid),” ujarnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Derry Suta

Tentang Penulis

Sumber: