Cokro TV Denny Siregar Cs Diduga Sebar Hoaks, Rizal Ramli: Ngaduk-ngaduk Supaya Radikal-Radikul!

Cokro TV Denny Siregar Cs Diduga Sebar Hoaks, Rizal Ramli: Ngaduk-ngaduk Supaya Radikal-Radikul!

Rizal Ramli Sebut Hak Warga Wadas Dirampas Demi Pertambangan--Instagram/@rizalramli.official

JAKARTA, FIN.CO.ID -  Ekonom senior, Rizal Ramli menanggapi soal dugaan kanal YouTube Cokro TV dianggap sebar hoaks.

Hal itu diungkapkan Rizal Ramli di akun Twitter pribadinya, @RamliRizal, pada 22 Februari 2022.

Dalam cuitan tersebut Rizal Ramli tampak menyinggung islamphobia dan radikal.

(BACA JUGA:Terkuak! Jokowi Bocorkan Sosok Calon Kepala Otorita IKN, Nasib Ahok Ramai Diungkit Warganet?)

"Coro TV mah, dan pendukungnya promotor utama Islam-Phobia," ujarnya.

"Untuk ngaduk2 supaya fokus radikal-radikul, sehingga lupa masalah riel yg dihadapin rakyat," sambungnya.

Diketahui sebelumnya, Youtube Cokro TV diduga pernah menyebarkan hoaks soal beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) pernah dikuasai kelompok tarbiyah.

(BACA JUGA:Klarifikasi Soal Wayang, Gus Miftah: Silakan Kalau Tidak Sepaham, Gakpapa yang Salah Saya!)

Dalam video itu, salah satu diduga host Cokro TV menyebut LPDP yang berada di bawah Kemenkeu dikuasai oleh kelompok tarbiyah.

“Masalahnya di masa lalu kabarnya pengelola LPDP dikuasai kaum tarbiyah. Itu tuh mereka yang apa-apa agama, apa-apa agama," dilansir dari kanal YouTube Cokro TV.

"Jadi banyak yang dikirim bukan siswa terbaik, tapi yang dianggap soleh dan beriman. Bias agamanya kentara banget. Ya banyak yang jeblok lah,” sambungnya.

(BACA JUGA:Pelaku yang Bunuh Remaja 14 Tahun di Kutai Sempat Pura-pura Ikut Nyari Jasad, Pas Diperiksa Baru Ngaku!)

Di sisi lain, LPDP menjelaskan bahwa hasil penilaian seleksi dilakukan oleh Kemenkeu dan BPK.

“Seluruh proses seleksi beasiswa menjadi objek yang akan diaudit oleh @ItjenKemenkeu dan @bpkri.” lanjutnya dalam cuitan Twitter.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Aulia Nur

Tentang Penulis

Sumber: