Industri Senpi Rakitan Digerebek Polisi, Ditemukan Jenis Revolver dan FN Siap Tembak

Industri Senpi Rakitan Digerebek Polisi, Ditemukan Jenis Revolver dan FN Siap Tembak

Ilustasi, Unit Opsnal Ranmor Satreskrim Polrestabes Palembang menggerebek home industri senpi rakitan pada hari Minggu, 20 Februari 2022, sekira pukul 10.00 WIB. (Ist)--

PALEMBANG, FIN.CO.ID -- Unit Opsnal Ranmor Satreskrim Polrestabes Palembang menggerebek home industri senpi rakitan pada hari Minggu, 20 Februari 2022, sekira pukul 10.00 WIB.

Industri senpi rakitan itu berlokasi di di Jl Kadir, Lr Gayam, Kelurahan 36 Ilir, Kecamatan Gandus, Palembang.

Dari hasil penggerebekan tersebut, petugas menyita barang bukti yakni, peralatan bor, mesin pencetak, alat silinder, besi, senjata tajam, dan dua pucuk senjata api rakitan jenis revolver dan FN siap tembak.

(BACA JUGA:Polisi Tangkap Satu Anggota Perampok dengan Senjata Tajam Bermodus Transaksi COD)

“Ya, kita melakukan penggerebekan home industri senpi rakitan. Namun sayangnya tersangkanya lebih dulu kabur,” kata Kasat Reskrim Polrestabes Palembang Kompol Tri Wahyudi di ruang kerjanya, Senin, 21 Februari 2022.

Dia menerangkan bahwa setelah digeledah anggota dari lantai tiga kamar rumah tersangka.

Persis di bawah lemari ditemukan sepucuk senpira revolver berikut empat butir amunisi aktif.

(BACA JUGA:Kesaksian Istri Terduga Teroris JI Bengkulu: RH Ditangkap Puluhan Orang Bersenjata Lengkap)

“Kini kami masih memburu D yang merupakan residivis dan diduga terlibat beberapa kejahatan di Kota Palembang,” terangnya.

Dia menambahkan, penggerebekan yang dilakukan masih dalam rangka operasi senpi 2022.

Penggerebekan berawal dari adanya laporan masyarakat, yang dilanjutkan dengan penyelidikan oleh petugas.

(BACA JUGA:5-7 Senjata Polisi Dikuasai Napi Teroris?)

“Awalnya kita mendapat informasi dari masyarakat. Ketika ditindaklanjuti ternyata benar. Sejumlah peralatan dan senpi sudah kita amankan dan kini masih kita kembangkan lagi,” tukasnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sahroni

Tentang Penulis

Sumber: sumeks.co