Daftar KIP Kuliah Gratis

Daftar KIP Kuliah Gratis

JAKARTA - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mengimbau, para calon mahasiswa untuk segera mendaftarkan diri untuk mendapatkan kartu KIP. Pasalnya, saat ini Kemendikbud tengah menyiapkan 400 ribu Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah. Jumlah tersebut termasuk KIP Kuliah reguler maupun KIP Kuliah afirmasi. "Kami berharap adik-adik yang berminat untuk kuliah jangan berhenti hanya karena tidak ada dana. Bapak Presiden melalui Menteri Pendidikan dan Kebudayaan sudah menyiapkan sekitar 400 ribu KIP Kuliah," kata Sesditjen Pendidikan Tinggi, Paristiyanti, Senin (2/3). Paristiyanti menuturkan, pada tahun 2020 Kemendikbud memperluas sasaran beasiswa pendidikan dengan memberikan kepada 818 ribu mahasiswa melalui KIP Kuliah dan Bidikmisi.

BACA JUGA: Tua Bangka Cabuli Anak Tetangga

"Saat ini, pemerintah menargetkan penerimaan KIP Kuliah sejumlah 400 ribu penerima baru dan memberikan akses kepada pendidikan vokasi," ujarnya. Paristiyanti mengatakan, bahwa pendidikan adalah investasi untuk negara kita di masa mendatang. Untuk itu, pihaknya sudah keluar Permen (Peraturan Menteri) tentang program Indonesia Pintar, yaitu Permendikbud 10 Nomor 2020 yang di dalamnya tentang KIP dan KIP Kuliah. "Dalam Permendikbud itu disebutkan bahwa KIP Kuliah diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang tidak mampu. Mahasiswa yang akan mendaftar harus menunjukkan identitas kepemilikan KIP, memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) atau identitas lain yang setara dengan KKS," jelasnya. Sementara itu, Ketua Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Mohammad Nasih mengatakan siswa yang mendaftar Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah tidak pungut biaya untuk ikut Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). UTBK sendiri menjadi syarat Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). "Pendaftaran KIP Kuliah tidak hanya untuk SNMPTN tetapi juga SBMPTN. Siswa yang memiliki nomor pendafaran KIP Kuliah tidak dipungut biaya untuk pendaftaran UTBK- SBMPTN 2020," ujar Nasih di Jakarta, Ahad (1/3). Pendaftaran KIP Kuliah dilakukan secara mandiri pada laman https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id mulai 2 Maret. Bagi siswa yang mengikuti SNMPTN, diminta untuk melakukan pengisian data nomor pendaftaran KIP Kuliah di portal LTMPT melalui laman https://portal.ltmpt.ac.id.

BACA JUGA: Garam Lokal Terserap 65 Persen

Pengisian data nomor pendaftaran KIP Kuliah di portal LTMPT dapat dilakukan dengan caralogin ke laman https://portal.ltmpt.ac.id menggunakan akun LTMPT yang sudah dimiliki. Kemudian pilih menu “Pengisian Data Nomor Pendaftaran KIP Kuliah”, dan isikan nomor pendaftaran KIP Kuliah yang telah dimiliki. Siswa yang sudah melakukan pendaftaran SNMPTN sampai dengan memilih program studi dan belum finalisasi, diharuskan melakukan finalisasi dan cetak kartu tanda peserta SNMPTN 2020, pada tanggal 2 sampai dengan 31 Maret 2020. "Sementara, siswa yang belum melakukan pendaftaran, dipersilakan melakukan pendaftaran sampai proses finalisasi dan cetak kartu tanda peserta SNMPTN 2020, pada 2 Maret hingga 31 Maret 2020," pungkasnya. (der/fin)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


admin

Tentang Penulis

Sumber: