Total 4 Orang Positif Corona

Total 4 Orang Positif Corona

JAKARTA - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengumumkan dua orang baru WNI positif virus Corona. Artinya sudah empat orang yang dinyatakan positif Corona. ”Dari tujuh orang ini dua orang confirm positif yang disebut kasus nomor tiga dan kasus nomor empat. Kita sebut kasus tiga dan nomor empat sekarang tadi,” kata juru bicara pemerintah dalam penanganan kasus virus orona, Achmad Yurianto, di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Jumat (6/3). Kedua orang itu diketahui positif virus corona setelah tim Kemenkes melakukan pemeriksaan terhadap orang yang melakukan kontak dengan kasus satu dan kasus dua (Ibu dan Anak, Red) yang tengah diisolasi di RSPI Sulianti Suroso. ”Karena itu kita melakukan pemeriksaan dan tujuh orang tidak masuk dalam hari bersamaan. Sehingga pemeriksaan tujuh orang ini,” ujar dia.

BACA JUGA: Berpose Tanpa Busana di Masjid, Marisa Papen Terancam Tiga Tahun Penjara

Sedangkan dua pasien Covid-19 yang dirawat di RSPI Sulianti Saroso sudah membaik. Direktur Utama (Dirut) Rumah Sakit Pusat Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Mohammad Syahril dua pasien dapat sembuh dengan baik, dan nantinya kembali bergabung dengan keluarga serta masyarakat di mana dia berada. ”Jadi pasien yang pertama memang mendapat rujukan dari rumah sakit swasta dan sudah dirawat di sana selama 5 hari. Dengan demam, demam tinggi kemudian batuk, pilek, dan sesak nafas dan badannya agak lemah. Dirujuk ke Rumah Sakit Sulianti Saroso pada tanggal 1 Maret ya, tanggal 1 Maret jam tiga,” ujar M. Syahril. Setelah dilakukan pemeriksaan laboratorium, lanjut Syahril, hasilnya sebagaimana kemarin sudah disampaikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pasien kedua, lanjut Syahril, ibu pasien 1 juga dirawat bersama karena merupakan close contact. Ia menjelaskan bahwa pada hari kedua masih demam, juga batuk, dan keluhannya itu masih stabil. ”Tetapi alhamdulillah perjalanan hari ketiga, keempat, kemudian hari ini hari keenam, secara umum keadaan umumnya adalah baik. (Keadaan) baik, dengan indikasi bisa berkomunikasi, bahkan kedua pasien ini bisa bertelepon, ber-WA, video call dengan saudara-saudaranya yang ada di luar,” ujar Syahril.(dim/fin/ful)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


admin

Tentang Penulis

Sumber: