Waspadai Pohon Tumbang

Waspadai Pohon Tumbang

SUNGGUMINASA - Kondisi cuaca sedang tidak menentu. Masyarakat utamanya pengendara harus mewaspadai pohon tumbang. Ada dua peristiwa pohon tumbang di Kabupaten Gowa. Kejadiannya di Jalan Poros Boka Desa Tinggimae, Kecamatan Barombong dan di Jalan Poros Pallangga- Bajeng, Kecamatan Bajeng, Jumat, 13 November. Untungnya, tidak ada menjadi korban.

BACA JUGA: Kembangkan Potensi Hasil Panen Tembakau, Bea Cukai Bersinergi dengan Pemkab Pringsewu

Pohon tumbang di Jalan Poros Pallangga-Bajeng terjadi sekitar pukul 13.30 wita. Pohon yang sudah cukup tua itu roboh karena tak mampu lagi menahan terpaan angin. Kondisi ini sempat membuat arus lalu lintas macet. Petugas kepolisian Polres Gowa bersama TNI dan masyarakat bersama-sama melakukan pembersihan.

BACA JUGA: Kasus Kopda Asyari, Prajurit TNI Diminta Bijak Bermedia Sosial

"Walau peralatan terbatas, kerja sama dengan masyarakat berhasil membersihkan pohon yang menghalangi jalan pengendara," Kata KBO Sabhara IPTU Abd Hakim seperti dikutip dari Harian Fajar (Fajar Indonesia Network Grup). Sementara pohon tumbang di Kecamatan Barombong juga menutup akses kendaraan. Petugas bersama masyarakat juga gotong royong untuk melakukan pembersihan. Kapolsek Barombong, AKP Rusdi R Tata mengatakan, kondisi cuaca sedang kurang bersahabat. Hujan disertai hujan kencang membuat pohon besar mudah tumbang. "Saya menghimbau dan mengajak warga untuk berhati-hati di musim pancaroba ini," kata Rusdi. (ans/dir)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


admin

Tentang Penulis

Sumber: