Chelsea vs Aston Villa: Rombak Tombak

LONDON - Chelsea menelan kekalahan 1-3 dalam derby London kontra Arsenal di laga boxing day. Menghadapi Aston Villa dini hari nanti, Manajer The Blues, Frank Lampard diprediksi merombak tombaknya untuk kembali ke jalur kemenangan. Pada laga di Emirates kemarin, Lampard memainkan Timo Werner, Tammy Abraham, dan Christian Pulisic. Dan penampilan trisula itu mengecewakan Lampard. Itu terbukti dengan penggantian Werner di awal babak pertama.
BACA JUGA: 2020 Diwarnai Tindakan Represif Aparat yang Mengerikan, PKS Minta Pemerintah Serius Melihat Kondisi HAM
Werner yang mandul dalam beberapa laga terakhir kemungkin besar akan diparkir untuk memberi tempat pada Callum Hodson Odoi. Nasib sama boleh jadi juga akan menimpa Pulisic dengan posisinya diprediksi akan diberikan kepada Kai Haverz. Untuk penyerang tengah, Tammy Abraham yang mencetak gol hiburan The Blues di Emirates masih punya peluang mempertahankan posisinya setelah penampilan konsistennya dalam beberapa laga terakhir. Tapi kalau Lampard ingin starter yang lebih bugar, Olivier Giroud bisa diturunkan sejak menit awal.BACA JUGA: Fadli Zon Bilang Diskriminasi HRS dan FPI Kentara, Muannas: Anda Ini Membela Tapi Sebetulnya Menjerumuskan
Isyarat rotasi lini serang ini sudah diungkap Lampard di Emirates. "Gol tidak masuk tentu saja merupakan sesuatu yang dinilai bagi pemain. Timo hari ini tidak memberi kami cukup hal dengan atau tanpa bola, jadi kami akan menilai kelelahannya. Saya harus membuat perubahan untuk mencoba mengubah pertandingan," jelasnya di situs Chelsea. Masalah lain yang diungkap Lampard adalah pemain Chelsea tampak terlalu santai dan banyak melakukan kesalahan mendasar. "Saya tidak yakin apakah berpuas diri adalah kata yang tepat tetapi ada pendekatan yang lesu di babak pertama," tegasnya.BACA JUGA: Marzuki Alie Suruh Netizen Belajar HGU Ponpes FPI, Dedek Uki: Arogansi Politisi Senior
"Fakta yang benar-benar penting adalah jika Anda datang dan bermain lambat, dengan atau tanpa bola, Anda memiliki masalah besar dalam mendapatkan hasil. Pesannya jelas sebelum pertandingan, kami harus menyerang dengan cara yang benar dan kami tidak melakukannya," lanjutnya. Hudson-Odoi mengatakan seluruh skuat kecewa dengan penampilan mereka melawan Arsenal. Akan tetapi ia yakin timnya akan terus berusaha untuk meningkatkan performa dan bangkit kembali melawan Aston Villa. "Kami harus mengintrospeksi diri kami sendiri antara sekarang dan Senin dan semoga kami akan bangkit kembali dalam permainan itu. Kami tahu kami bisa melakukan lebih baik dalam setiap aspek, tetapi kami harus kembali ke tempat latihan dan mencoba memperbaiki semua kesalahan yang kami lakukan," jelasnya.BACA JUGA: Tengkuzul Heran: Kalau Mimpi Bertemu Rasul Diproses, Puisi Sukmawati Soal Azan dan Cadar Juga Bisa
Pemain Inggris itu menegaskan, mereka tidak suka kalah dan target tiga poin menjadi opsi wajib. "Kami tidak suka kalah. Itulah mentalitas Chelsea, kami selalu ingin memenangkan pertandingan. Jadi kami ingin kembali ke jalur kemenangan," tegasnya. Di kubu Villa, kemenangan 3-0 atas Crystal Palace menjadi spirit mereka mengunjungi Stamford Bridge. "Saya pikir kami melakukannya dengan sangat baik dan menemukan keseimbangan dengan sangat baik. Ada kematangan yang tumbuh di antara kelompok pemuda ini saat ini," kata Manajer Villan, Dean Smith di situs resmi klub. Sayangnya, Villa harus tampil tanpa bek andalannya, Tyrone Mings yang mendapat kartu merah di laga kemarin. Dengan demikian, Smith dipastikan kehilangan tiga pilar sebab Trezeguet dan Ross Barkley juga dipastikan akan absen. Chelsea sementara itu hanya kehilangan Hakim Ziyech. (amr/abg) Prakiraan Pemain Chelsea (4-3-3): Mendy; Chilwell, Christensen, Zouma, Azpilicueta; Mount, Jorginho, Kante; Hudson-Odoi, Giroud, Havertz Aston Villa (4-2-3-1): Martinez; Cash, Hause, Konsa, Targett; Luiz, McGinn; Traore, Grealish, El Ghazi; Watkins.DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Sumber: