5 Cara Memilih Baju Koko yang Tepat dan Nyaman Agar Tampil Kece saat Hari Raya Idul Fitri

 5 Cara Memilih Baju Koko yang Tepat dan Nyaman Agar Tampil Kece saat Hari Raya Idul Fitri

Model baju koko untuk menyambut lebaran. Sumber foto: pinterest--

FIN.CO.ID-  Sudah jamak, kaum adam lebih suka mengenakan baju koko saat hari-hari besar umat Islam, seperti Idul Fitri.

Baju koko menjadi item fashion yang digemari, tak heran bila model baju yang oleh masyarakat Betawi disebut Tikim ini semakin beragam. Namun masih ada sebagian orang masih kurang tepat untuk memilih baju koko.

Kalian tidak perlu khawatir, artikel ini akan memberikan tips untuk kalian agar bisa memilih baju koko yang tepat dan nyaman.

Di bawah ini akan mengulas cara memilih baju koko yang tepat agar penampilanmu tambah kece saat bulan Ramadan maupun Idul Fitri. Yuk simak.

BACA JUGA:

1. Pastikan ukuran baju koko fit di badan

Aturan fit is king tetap berlaku saat memilih baju koko. Karena itulah,  pastikan baju koko yang kamu pilih sangat pas di badanmu. Jangan sampai kebesaran atau kekecilan.

Hilangkan pikiran bahwa baju koko bisa dipakai hingga beberapa waktu ke depan.  Karena jika berpikiran seperti itu, kamu nantinya memilih baju koko yang berukuran lebih besar dari ukuran badanmu.

Ingat baju koko yang ukurannya pas di badan, bisa membuatmu lebih percaya diri. Tapi kalau kesulitan menemukan baju koko yang ukurannya pas di badan, kamu boleh kok memilih yang ukurannya lebih besar dari badanmu. Asalkan jangan lupa membawanya ke tukang jahit  untuk dikecilkan sesuai ukuran badanmu.

2. Hindari memilih baju koko dengan bahan yang menerawang

Baju koko identik dengan warna putih. Nah, baju berwarna putih biasanya cenderung menerawang. Karena itulah, jangan sampai memilih baju koko yang bahannya menerawang, agar bagian dalam tubuhmu tidak tampak dari luar.

Jika membeli secara online, kamu bisa menanyakan ke penjual atau melihat ulasan orang-orang yang sudah membelinya. Jangan sampai lupa lho, guys.

3. Pilih baju koko dengan bahan katun

Beberapa pria ada yang gemar mengenakan baju koko untuk beraktivitas seharian. Apalagi, kalau saat Idul Fitri, kamu akan memakainya seharian penuh. Karena itulah, pilihlah baju koko yang bahannya bikin nyaman, adem, dan tidak membuat tubuh cepat gerah seperti katun. Jenis kain ini sangat lembut dan memiliki pori-pori, sehingga aliran udara mudah bersirkulasi dan membuat tubuh lebih adem.

Bahan katun juga mudah menyerap keringat. Jadi sangat nyaman dipakai meski di siang hari.

BAJU JUGA:

 

4. Pilih desain yang minimalis

Sebagian besar pria biasanya memakai baju koko tidak pada momen-momen tertentu. Dengan kata lain mereka menjadikan baju koko sebagai salah satu item fashion untuk daily outfit. Jika kamu memang seperti itu, maka saat membelinya, pilih baju koko yang memiliki desain minimalis. Alasannya, desain minimalis cenderung tak lekang oleh waktu. Dengan begitu kamu dapat memakainya kapan saja.

Meski memakai baju koko berdesain minimalis, penampilanmu tetap kece kok. Caranya memadukan baju kokomu dengan aksesori seperti peci, serban, hingga scraf. Atau mengombinasikannya dengan item fashion lainnya.

5. Cari baju koko dengan bordir yang simpel

Jika ingin lebih variatif, kamu bisa memilih baju koko berdesain minimalis, namun dengan sedikit sentuhan hiasan bordir. Namun, agar tidak terlalu mencolok, pilih hiasan bordir dengan desain yang simpel. Misalnya, bordirannya ada di ujung pergelangan tangan atau di bagian kerah. Selain itu, kamu juga perlu memperhatikan kualitas bordir. Pilihlah bordir yang halus dan rapi, agar kamu lebih percaya diri saat mengenakan baju koko.

 

 

 

 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Eko Nugros

Tentang Penulis

Sumber: