Samsung Galaxy Z Fold5: HP yang Cocok Bagi yang Suka Traveling, Kualitas Kamera Jernih

Samsung Galaxy Z Fold5: HP yang Cocok Bagi yang Suka Traveling, Kualitas Kamera Jernih

Samsung Galaxy Z Fold5--samsung for FIN.CO.ID

FIN.CO.ID - Samsung menghadirkan Galaxy Z Fold5 handphone (HP) yang cocok bagi kalian yang suka traveling.

Berkembangnya teknologi, HP menjadi alat penting saat traveling karena dapat membantu menangkap momen menarik dan dapat memesan tiket perjalanan secara online.

Samsung Galaxy Z Fold5 hadir untuk melengkapi traveling kaliang, hp ini memiliki kamera berkualitas dan fitur yang canggih.

Galaxy Z Fold5 dapat membuat konten paling aesthetic dan memorable selama traveling.

“Seperti yang diketahui, perkembangan teknologi saat ini semakin impresif. Tren ini juga mencakup dunia smartphone, yang terus berinovasi guna memenuhi tuntutan konsumen. Salah satu contohnya adalah dalam konteks perjalanan. Galaxy Z Fold5 menjadi pendamping yang sangat handal bagi para traveller yang menonjolkan kecanggihan fitur yang mengagumkan. Dengan desain yang dapat dilipat, layar yang luas, dan kamera yang sangat handal untuk menghasilkan konten menarik," ujar Verry Octavianus, MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia dalam rilis yang diterima FIN.CO.ID pada Selasa, 21 November 2023.

"Tidak hanya itu, kemampuannya untuk merekam video hingga resolusi 8K dan ketahanannya terhadap air dan debu juga membuatnya menjadi pilihan yang cocok, bagi pengguna untuk merayakan setiap momen petualangan dengan lebih menyenangkan,” sambungnya.

BACA JUGA:

Momen Krusial Pasti Terabadikan dengan Kualitas Maksimal Berkat 8K Video Recording

Galaxy Z Fold5, kalian bisa membuat konten yang visually pleasing dengan begitu mudah berkat sensor kamera kualitas flagship dan pemrosesan tingkat tinggi dari Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy untuk menghasilkan footage yang jernih dan detail tiap kali kamu menekan shutter.

Perpaduan sensor kamera dan prosesor mumpuni di Galaxy Z Fold5 membuatnya dapat merekam video berkualitas 8K pada 30fps. Jadi, kapan pun kamu merekam video, kamu akan mendapatkan hasil video yang fluid dan smooth secara instan. Menariknya lagi, saat kamu merekam dengan mengaktifkan fitur Super Steady, kamu juga bisa tetap mendapat kualitas video yang sangat jernih hingga QHD pada 60fps. Jadi, hasil video yang kamu buat tidak hanya sangat stabil, tapi juga tetap tajam dan detail untuk mendapatkan footage terbaik dari keindahan alam, ambience spot kuliner, hingga momen spontan yang kamu nikmati selama traveling. 

Berikut tips untuk kamu yang ingin membuat konten vlog dengan kamera yang jernih:

1. Buka aplikasi kamera pada layar utama Galaxy Z Fold5

2. Pilih mode video

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: