Spesifikasi Oppo A58 dan Harga Terbarunya, Cek Kelebihannya di Sini!

Spesifikasi Oppo A58 dan Harga Terbarunya, Cek Kelebihannya di Sini!

* Spesifikasi Oppo A58 dan Harga Terbarunya, Cek Kelebihannya di Sini!--Google Photos

fin.co.id - Berikut ini adalah spesifikasi dan harga terbaru untuk ponsel Oppo A58 dan juga harga terbarunya yang mempunyai banyak sekali kelebihan.

Oppo kembali merambah pasar smartphone kelas menengah yang punya spek keren dengan peluncuran Oppo A58 NFC.

Meskipun belum mendukung jaringan 5G, ponsel Oppo baru ini menawarkan beragam fitur menarik yang patut dicoba.

Oppo A58 hadir dalam dua pilihan warna, Hitam Bersinar dan Hijau Bercahaya. Warna Hitam Bersinar mengusung desain Oppo Glow, menciptakan efek kristal yang berkilau.

BACA JUGA:

Sementara itu, warna Hijau Bercahaya mengadopsi Desain Glowing Silk, memberikan tekstur yang halus.

Bagian belakang smartphone ini memiliki desain ramping 2.8D Curved dengan panel oval di sekitar modul kamera. Dengan berat sekitar 192 gram dan ketebalan 7,99 mm, ponsel ini nyaman digenggam.


Oppo A58-Credit Image: Youtube Infofull-

Ponsel Oppo A58 memiliki layar Sunlight Display FHD+ berukuran 6,72 inci dengan kecerahan puncak mencapai 680 nits.

Dengan resolusi tinggi 2400x1080 dan dukungan gamut warna DCI-P3 100%, layar smartphone ini menghasilkan konten yang hidup dan teks yang tajam.

BACA JUGA:

Fitur All-Day AI Eye Comfort memberikan tampilan layar Oppo A58 yang ramah untuk mata, cocok untuk penggunaan jangka panjang, baik siang maupun malam.

Ponsel Oppo ini juga dilengkapi dengan fitur Dual Stereo Speakers, sehingga memberikan pengalaman audio berkualitas tinggi.

Dengan output suara 40% lebih keras daripada generasi sebelumnya, speaker Oppo A58 menciptakan efek suara surround stereo yang imersif, meningkatkan kualitas audio panggilan, game, atau video.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Brigita

Tentang Penulis

Sumber: