Berikut Tips Belanja Hemat dengan Promo JSM Alfamart

Berikut Tips Belanja Hemat dengan Promo JSM Alfamart

Pegawai Alfamart--Istimewa

Tips Belanja Promo JSM- Harga promo merupakan hal yang paling masyarakat tunggu-tunggu. Siapa sih yang tidak ingin mendapatkannya? 

Dengan menggunakan promo, Anda bisa mendapatkan potongan harga yang menjadikan belanja lebih hemat.

Mungkin untuk satu produk memang tidak terlalu terasa perbedaannya, namun jika Anda belanja cukup banyak akan sangat signifikan perbedaannya.

Salah satu minimarket yang mengadakan promo adalah JSM Alfamart. JSM adalah istilah yang merujuk pada Jumat, Sabtu, dan Minggu sebagai hari promo. Selama hari tersebut, Anda bisa mendapatkan harga terbaik dari suatu produk.

BACA JUGA:

Tips Belanja Hemat dengan Harga Promo JSM

Lebih lanjut, agar belanja Anda semakin hemat meskipun sudah menggunakan harga promo, juga membutuhkan strategi. Penasaran apa saja? Yuk simak penjelasannya berikut ini.

Merencanakan Kebutuhan Belanja

Sebelum berbelanja, sebaiknya Anda rencanakan terlebih dahulu berbagai kebutuhan yang akan dibeli. Perencanaan sangat penting untuk bisa mengatur prioritas manakah kebutuhan yang wajib Anda beli dan mana yang tidak.

Kayakanlah beras kemasan 5 kg habis dalam seminggu, kemudian minyak goreng satu liter habis dalam tiga hari, dan sebagainya.

Di akhir pekan, Anda bisa membeli beras dengan kemasan lima kg dan minyak goreng dua liter.

Sebenarnya patokan tersebut tidaklah baku tergantung kebutuhan Anda masing-masing.

Bahkan ketika promo JSM sedang berjalan, bisa saja barang-barang tersebut bisa lebih murah. Sehingga Anda bisa membelinya beberapa sekaligus agar tidak membelinya tiap minggu.

BACA JUGA:

Memperhatikan Periode Promo

Promo JSM hadir secara rutin pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu atau akhir pekan. Akhir pekan merupakan momen yang pas untuk Anda berbelanja karena biasanya menjadi hari libur bagi Anda.

Apalagi pada akhir pekan sering kali terdapat promo-promo menarik yang bisa menghemat pengeluaran Anda. Catatlah waktu tersebut untuk berbelanja agar tidak terlewatkan.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: