Makanan kucing berkualitas - Untuk membuat kucing di rumah hidup sehat, tentunya Anda perlu memberikan makanan dengan nutrisi yang tepat.
Dikutip dari Cornell University College of Veterinary Medicine, kucing merupakan salah satu hewan karnivora. Artinya, mereka bergantung pada nutrisi yang hanya ditemukan dalam produk hewani.
Berikut adalah beberapa merk makanan kucing, sesuai rekomendasi dari dokter hewan Joanna Woodnatt, MRCVS seperti dikutip dari Excited Cats.
1. Purina Pro Plan Savor Adult
Rangkaian Purina Pro Plan Savor menjadi salah satu makanan kucing jenis wet food terbaik.
Dibuat di Amerika dengan didukung oleh penelitian yang dilakukan oleh dokter hewan, ahli gizi, dan ilmuwan.
Selain itu, ada banyak kombinasi rasa pada makanan kucing ini.
Telah diformulasikan menjadi lengkap dan seimbang, dengan tekstur yang menarik bagi kucing.
Rangkaian Purina Pro Plan Savor menjadi salah satu makanan kucing jenis wet food terbaik.
BACA JUGA:
- Pecinta Anabul Wajib Tahu! Makanan Nutrisi untuk Kucing yang Baik Sebagai Penunjang Kesehatannya
- Kenali Ciri-ciri Kucing Sakit dan Cara Mengatasinya, Jangan Sampai Telat Atau Anda Bakal Menyesal!
2. Royal Canin Kitten Thin Slice in Gravy
Makanan jenis wet food ini memberikan nutrisi yang optimal untuk pertumbuhan anak kucing.
Kandungan protein makanan kucing ini mencapai 55 persen, serta mengandung tambahan vitamin, mineral, dan taurin.
Karena diformulasikan untuk anak kucing, ini diracik dengan irisan lebih kecil untuk memudahkan gigi dan mulut mungil.
Cocok untuk anak kucing dengan usia sampai 1 tahun.
3. Felibite Dry Food
Tak kalah menarik, makanan kucing ini juga memiliki selusin nutrisi lain, termasuk vitamin, mineral, asam lemak, dan asam amino.
Apabila Anda memberi makanan kucing yang seimbang dan lengkap, tak perlu lagi memberikan suplemen tambahan.