Hasil Kualifikasi MotoGP Italia: Bagnaia Rebut Pole Position, Sempat Dibuat Kesal Marc Marquez

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia: Bagnaia Rebut Pole Position, Sempat Dibuat Kesal Marc Marquez

Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia--(Instagram)

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia: Bagnaia Rebut Pole Position, Sempat Dibuat Kesal Marc Marquez - Pada sesi kualifikasi MotoGP Italia 2023, Francesco Bagnaia berhasil  merebut pole position, Sabtu, 10 Juni 2023.

Pembalap Ducati itu mampu mengalahkan Marc Marquez serta memecahkan rekor Sirkuit Mugello saat merebut pole position tersebut.

BACA JUGA:Terlibat Kontak dengan Alex Marquez di MotoGP Prancis, Luca Marini Alami Cedera Tulang

BACA JUGA:Meski Cedera, Francesco Bagnaia Tetap Ikut Balapan MotoGP Italia

Bagnaia mampu memberikan catatan lap terbaik 1:44,855 detik untuk memecahkan rekor sirkuit sebelumnya yang dicetak Fabio Quartararo pada 2021 dengan selisih 0,332 detik.

Hasil itu juga menjadi pole position pertama Bagnaia di kampung halaman sang pebalap sekaligus timnya yang bermarkas di Bologna.

Bagnaia sempat marah-marah di lintasan mengetahui siasat yang akan dilakukan Marquez saat melaju pelan di depannya.

Dengan gestur tangannya, Bagnaia menyuruh Marquez untuk menyingkir dari jalur atau melaju lebih kencang. Namun, Bagnaia yang saat itu perlu memperbaiki catatan lapnya mau tidak mau harus melakukan putaran lagi.

Dan benar saja, Marquez melancarkan siasat "towing" dengan menempel ketat di belakang Bagnaia untuk mendapatkan keuntungan "slipstream" demi lap time yang baik.

Ditempel ketat hingga finis, Bagnaia keluar tikungan terakhir lebih baik dari sang pebalap Honda dan mencatatkan waktu tercepat jelang akhir kualifikasi.

Marquez harus puas finis P2 dengan margin 0,078 detik dari polesitter dan adiknya, Alex Marquez dari tim Gresini melengkapi finis tiga besar setelah menyintas Q1, demikian laman resmi MotoGP.

Alex akan menjalani penalti mundur tiga posisi grid yang dijatuhkan di Le Mans untuk balapan pada Minggu nanti, tapi dapat start dari baris terdepan untuk sprint Sabtu sore.

Jack Miller (KTM), Jorge Martin (Pramac) dan Marco Bezzecchi (VR46) akan berjejer di baris kedua.

Sedangkan Aleix Espargaro, yang kesakitan menyusul kecelakaan saat bersepeda jelang balapan, mengamankan P7 untuk Aprilia ketika rekan satu timnya, Maverick Vinales gagal lolos dari Q1.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sahroni

Tentang Penulis

Sumber: