Profil Singkat Farhana Nariswari, Pemenang Puteri Indonesia 2023 dari Jawa Barat

Profil Singkat Farhana Nariswari, Pemenang Puteri Indonesia 2023 dari Jawa Barat

Farhana Nariswari Puteri Indonesia 2023-Instagram-

Profil Singkat Farhana Nariswari - Farhana Nariswari dari Jawa Barat berhasil menjadi pemenang Puteri Indonesia 2023 yang berlangsung tadi malam, Kamis 19 Mei 2023 di Plenary Hall Jakarta Convention Center, Jakarta.  

Farhana, seorang dokter muda yang lulus dari Universitas Padjajaran di Jawa Barat. 

Selanjutnya dia akan mewakili Indonesia dalam ajang Miss International 2023.

Pada malam final Puteri Indonesia 2023 tadi malam, Farhana memberikan jawaban yang berhasil memikat para juri dalam sesi tanya jawab. 

Ia diminta untuk menjelaskan perbedaan antara berbuat baik dan berbuat benar. 

Pertanyaan dan jawaban wajib menggunakan bahasa Inggris. Farhana wanita cerdas, dia berhasil memberikan jawaban cerdas dan fasih dalam bahas Inggris. 

BACA JUGA:Farhana Nariswari dari Jawa Barat Raih Gelar Puteri Indonesia 2023, Berikut Daftar Lengkap Para Finalis

BACA JUGA:Janji Puteri Indonesia 2022 yang Membuat Sandiaga Uno Senang

Farhana menjawab, "Saya percaya bahwa melakukan sesuatu yang baik dan melakukan sesuatu yang benar adalah dua hal yang berbeda. Berbuat baik adalah ketika kita melakukan sesuatu berdasarkan niat dan keinginan kita. Membantu orang lain adalah salah satu contoh berbuat baik, namun itu tidak selalu benar."

"Namun, melakukan sesuatu yang benar melampaui itu. Itu melibatkan nilai-nilai moral, melibatkan Tuhan, dan yang terakhir, saat Anda melakukan sesuatu yang benar-benar Anda yakini dari dalam hati Anda," lanjut Farhana.

Berikut Profil Singkat Farhana Nariswari, Pemenang Puteri Indonesia 2023 dari Jawa Barat

Farhana memiliki nama lengkap Farhana Nariswari Wisandana lahir di Bandung tanggal 28 Mei 1996. 

Farhana Nariswari adalah sarjana Kedokteran Universitas Padjadjaran (Unpad).

Farhana sebelumnya fokus advokasi dalam edukasi kesehatan reproduksi untuk anak-anak di Jawa Barat

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: