Jadwal Lengkap Esports SEA Games 2023 Mulai Dari MLBB Sampai Valorant, Timnas Indonesia Siap Sumbang Emas!

Jadwal Lengkap Esports SEA Games 2023 Mulai Dari MLBB Sampai Valorant, Timnas Indonesia Siap Sumbang Emas!

Ilustrasi logo Esports di SEA Game 2023 Kamboja.-escharts.com-

Esports SEA Games 2023 - Berikut ini jadal lengkap Esports SEA Games 2023 mulai dari Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB) sampai Valorant yang mana Timnas Indonesia siap sumbang emas.

Cabang olahraga Esports pada SEA Games 2023 akan berlangsung sekitar 6-15 Mei 2023 di Nagaworld and Olympian Mall, Phnom Penh, Kamboja.

Sembilan medali diperebutkan dalam cabang olahraga Esports yang terdiri dari lima gim dan sembilan event di SEA Games 2023.

Mulai dari Attack Online 2 Individual, Attack Online 2 Team, League of Legends: Wild Rift, Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB) Men, MLBB Women, PUBG Mobile Team, PUBG Mobile Individual, Crossfire, and Valorant.

BACA JUGA:

Negara peserta, hanya dapat masuk dalam tujuh dari sembilan acara. Tuan rumah Kamboja dapat mengikuti kesembilan acara.

Sementara itu, Indonesia akan berpartisipasi di enam nomor pertandingan, yakni Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB) Men, MLBB Women, PUBG Mobile Team, PUBG Mobile Individual, Crossfire, and Valorant.

Bahkan Kepala Bidang Humas dan Komunikasi Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) Ashadi Ang mengatakan Esports diharapkan mampu menjadi salah satu cabang olahraga penyumbang utama medali emas di ajang SEA Games ke-32 di Kamboja.

"Merupakan komitmen kuat PB ESI untuk menegaskan esport sebagai cabang olahraga berprestasi di mata masyarakat," kata Ashadi dilansir Antara.

BACA JUGA:

"PB ESI telah menerima mandat dari pemerintah, yang dalam hal ini Kemenpora, untuk menjadikan Esports sebagai penyumbang utama emas di SEA Games mendatang," tambahnya.

Lebih lanjut, Ashadi memastikan pihaknya memberikan dukungan penuh untuk mempersiapkan Timnas Indonesia Esports berlaga di Kamboja nanti.

Salah satunya adalah dengan menghadirkan pemusatan latihan nasional (Pelatnas) dengan latihan dan evaluasi intensif selama beberapa bulan.


Ilustrasi logo SEA Games 2023 di Kamboja.-oneesports.co.th-

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: