Ketua Umum PSSI Erick Thohir Berangkat Bertemu FIFA, Bahas Pelaksanaan Piala Dunia U-20 di Indonesia

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Berangkat Bertemu FIFA, Bahas Pelaksanaan Piala Dunia U-20 di Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir saat ditemui di Stadion Patriot Candrabhaga -Tahta Aldo-

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Berangkat Bertemu FIFA, Bahas Pelaksanaan Piala Dunia U-20 di Indonesia - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi), menunjuk Ketua Umum PSSI Erick Thohir berkomunikasi dengan FIFA mengenai penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Seperti Indonesia terancam sanksi FIFA jika menolak kedatangan Timnas Israel yang menjadi peserta Piala Dunia U-20 2023.

Saat berada di Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi, Erick Thohir menegaskan akan berusaha semaksimal mungkin penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia.

"Tentu seperti yang saya sampaikan ini hal yang tidak mudah, tentu saya akan berusaha semaksimal mungkin, mohon doa kepada kami semua yang ditugaskan, uruk bisa mendapatkan hasil yang terbaik," katanya, Selasa 28 Maret 2023.

BACA JUGA:Israel Ikut Piala Dunia U-20, Jokowi: Jangan Campuraduk Olahraga dengan Urusan Politik

Malam ini Erick Tohir dijadwalkan terbang ke Zurich, Swiss, untuk bertemu FIFA membahas penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia.

"Saya berangkat malam ini, karena ini kan event-nya FIFA, jadi tentu ya pasti kita harus mendengar pandangan dari FIFA terlebih dahulu dan seperti apa konsekuensinya," ucapnya.

Usai bertemu dengan FIFA, pihaknya langsung akan berdiskusi mencari penyelesaian yang terbaik penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia.

BACA JUGA:Piala Dunia U20 di Indonesia Terancam Gagal Gegara Timnas Israel, Yenny Wahid Beri Komentar Tak Terduga

Diketahui sebelumnya, Piala Dunia U-20 di Indonesia terancam batal karena adanya penolakan dari tokoh politik, ormas, MUI, dan partai politik terhadap timnas Israel datang ke Indonesia.

Banyaknya penolakan yang datang, membuat FIFA membatalkan drawing Piala Dunia U-20 yang sebelumnya sudah dijadwalkan pada 31 Maret di Bali.

 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: