FIFA Bakal Pasang VAR di 6 Stadion Indonesia, Ketum PSSI: Siapa Tahu Kita Bisa Langsung Beli, Daripada..

FIFA Bakal Pasang VAR di 6 Stadion Indonesia, Ketum PSSI: Siapa Tahu Kita Bisa Langsung Beli, Daripada..

Ketum PSSI Erick Thohir.-pssi.org-

Perwakilan dari FIFA dijadwalkan mengecek langsung persiapan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di enam stadion pada 21–27 Maret 2023.

BACA JUGA:DBD, Minions Umumkan Mundur dari All England 2023

Enam stadion yang bakal dikunjungi FIFA, yaitu Stadion Jakabaring di Palembang, Stadion Si Jalak Harupat di Bandung, Stadion Manahan di Solo, Stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar, Bali, Gelora Bung Tomo di Surabaya, dan Stadion Utama Gelora Bung Karno di Jakarta.

"Kalau ke Bali, FIFA dijadwalkan datang pada 26–27 [Maret 2023]," tutur Erick.

Sejauh ini, stadion sepak bola di Indonesia belum ada yang menggunakan fasilitas VAR, termasuk untuk kompetisi profesional seperti BRI Liga 1 2022/2023.

Selain itu Erick Thohir terjun langsung dalam melihat kesiapan enam stadion Indonesia untuk menggelar Piala Dunia U-20 2023.

BACA JUGA:Rekap UFC Fight Night 221: Dvalishvili Hancurkan Petr Yan Serta Volkov Menang TKO dari Romanov

Sederet stadion sudah dikunjungi Erick Thohir dalam beberapa waktu terakhir agar benar-benar siap menyambut kontingen dan wisatawan.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: