JAKARTA, FIN.CO.ID - Usai bertemu Airlangga Hartarto, Surya Paloh ingin bertemu dengan Megawati Soekarnoputri.
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menyambangi Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Rabu, 1 Februari 2023.
Usai bertermu Airlangga, Surya Paloh mengatakan ingin bertemu Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
"Saya pikir keinginan untuk itu ada saja, tinggal atur aja. Kami minta barangkali kapan Ibu Mega ada waktu yang baik," katanya, di Kantor DPP Golrkar.
BACA JUGA: Surya Paloh Berkunjung ke Golkar Disuruh Jokowi? Secara Lisan Enggak Ada
BACA JUGA:Lowongan Kerja 2023: PT Securindo Buka Kesempatan Bagi Lulusan SMU, SMK, D3 hingga S1
Surya Paloh dapat bertemu dengan Megawati dalam kondisi suasana kebatinan yang sama.
Dia mengatakan NasDem mengingnkan seluruh partai politik dapat membangun kesadaran masyarakat.
Parpol juga diharapkan bisa menjadi sarana mengedukasi masyarakat dalam menyerap informasi, mengolah informasi, dan menjaga pemikiran sehat.
BACA JUGA: Surya Paloh Dipanggil Jokowi ke Istana, Bahas Anies?
BACA JUGA:Umumkan Reshuffle Kabinet di Bali? Jokowi: Yang Jelas Hari Ini Rabu Pon
Dan yang terpenting adalah menjaga kepentingan nasional.
"Tujuannya untuk bersama-sama membangun kemajuan bangsa ini," katanya.