Presiden Federasi Sepak Bola Prancis Mundur Usai Rendahkan Zidane

Presiden Federasi Sepak Bola Prancis Mundur Usai Rendahkan Zidane

Noel Le Graet (getty image) --

JAKARTA, FIN.CO.ID- Presiden Federasi Sepak Bola Prancis FFF Noel Le Graet mundur dari jabatannya. 

Hal ini dilakukan setelah sebelumnya sempat merendahkan Zinedine Zidane

Untuk sementara Posisi Noel Le Graet diganti wakilnya Philippe Diallo, akan bertindak sebagai interim. 

Mundurnya Noel Le Graet dari jabatannya, diinformasikan melalui sebuah pernyataan yang dipublikasikan oleh FFF pada Rabu 11 Januari 2023 lalu. 

BACA JUGA:Teori Konspirasi, Mbappe Enggan Gabung Real Madrid karena Zidane Bakal Gantikan Pochettino di PSG

BACA JUGA:Juara Piala Super Spanyol, Zidane: Real Madrid Klub Terbaik Dunia

Noel Le Graet memilih mundur bukan karena komentarnya merendahkan Zidane, namun karena ada audit yang dilakukan otoritas setempat. 

"Noel Le Graet, dalam kesepakatan dengan komite eksekutif pertemuan FFF hari ini  di Paris, telah memilih untuk mundur dari tugasnya sebagai presiden Federasi sampai komunikasi terakhir dari audit dilakukan oleh Kementerian Olahraga, dan menunggu analisisnya oleh Comex (komite eksekutif) FFF" kata pernyataan itu.

"Comex FFF juga telah memutuskan memberhentikan Florence Hardouin, manajer umum FFF, sebagai tindakan pencegahan. Mulai hari ini, Philippe Diallo, wakil wakil presiden FFF, akan bertindak sebagai manajer interim dari dua fungsi tersebut," sambung pernyataan itu. 

BACA JUGA:Zidane Menuju Pelatih Terbaik Madrid Sepanjang Masa

BACA JUGA:Kalahkan Klopp, Zidane Pelatih Klub Terbaik Dunia

Sebelumnya, Noel Le Graet dikecam publik Prancis lantara membuat komentar yang merendahkan Zidane. 

Zidane dikaitkan sebagai pengganti pelatih Timnas Prancis Didier Deschamps. 

Namun Le Graet mengatakan kepada stasiun radio RMC bahwa dia tidak menginginkan Zidane meskipun berprestasi. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: