Air Nonthaburi Thailand Curangi Tekno Tuner dengan Lebihkan Ukuran Karburator?

Air Nonthaburi Thailand Curangi Tekno Tuner dengan Lebihkan Ukuran Karburator?

Drag race Tekno Tuner vs Air Nonthaburi. (Youtube) --

JAKARTA, FIN.CO.ID- Drag Race Tekno Tuner HS Indonesia vs Air Nonthaburi Thailand sempat terjadi kericuhan kecil usai balapan. Sebab Air Nonthaburi Thailand diduga melakukan kecurangan. 

Air Nonthaburi Thailand disebut-sebut melakukan kecurangan dengan menggunakan ukuran karburator besar yang melebihi dari kesepakatan awal.

Adapun pertarungan Drag Race Tekno Tuner HS Indonesia vs Air Nonthaburi Thailand dimenangkan oleh Air Nonthaburi Thailand yang berlangsung di International Circuit, Buriram, Thailand, pada Ahad kemarin 25 Desember 2022.

Dalam pertemuan kali ini dibuat dua kali adu balap. Pada balapan pertama, Tekno Tuner yang di-joki Ryan Mee kalah dengan catatan 21.789 detik. 

BACA JUGA:Beng Bunho, Joki Tim Air Nonthaburi Kalahkan Ryan Mee dari Tekno Tuner Hingga Menang Rp8 Miliar di Filipina

Sementara Air Nonthaburi yang di-joki Beng Bunho unggul dengan catatan waktu 21.672 detik. 

Begitu juga putaran kedua, Beng Bunho unggul dengan catatan waktu 21.692 detik. Sementara Ryan Mee tertinggal dengan catatan waktu 21.711 detik. 

Pertemuan kedua bengkel modifikasi motor drag ini, cukup jadi perhatian. Sebab baik Tekno Tuner dan Air Nonthaburi masing-masing disegani di negaranya. 

Hanya saja kemenangan Air Nonthaburi Thailand disebut-sebut melakukan kecurangan dengan menggunakan karburator yang lebih dari kesepakatan. 

Yang seharusnya karburator menggunakan ukuran 30, namun tim Air Nonthaburi justru menggunakan ukuran karburator yang berukuran 31.

BACA JUGA:Prestasi Mentereng Ryan Mee, Joki Drag Race Tekno Tuner Indonesia Saat Lawan Air Nonthaburi Thailand

Nampak dalam video yang diunggah oleh akun YouTube SuGensa Art, terlihat kedua tim saling adu argumen terkait batas ukuran karburator yang dipakai oleh pembalap.

Namun, tim Air Nonthaburi Thailand  menyebut bahwa penggunakan karburator dengan ukuran yang lebih sedikit dari kesepakatan merupakan hal yang lumrah di Thailand dan tidak dipersoalkan. 

"Saya kasih tahu, di sini tidak apa. Tidak apa-apa jika lebih selisih sedikit," ujar salah satu perwakilan tim Air Nonthaburi. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: