Catat! Cara Mudah Penggunaan Shopee Paylater dan Perhitungan Biayanya

Catat! Cara Mudah Penggunaan Shopee Paylater dan Perhitungan Biayanya

Ilustrasi - Shopee Paylater--

JAKARTA, FIN.CO.ID -- Aplikasi Shopee Error dikeluhkan oleh banyak pengguna sejak beberapa hari terakhir. Bahkan hingga Sabtu 24 Desember 2022, Aplikasi Shopee dikabarkan masih belum bisa digunakan oleh sebagian pengguna. 

Namun, bukan soal aplikasi shopee error yang akan dibahas disini, melainkan aplikasi turunannya, yakni Shopee Paylater. 

BACA JUGA:Aplikasi Shopee Error, Ups, Halaman Sedang dalam Perbaikan, Mohon Tunggu Sebentar! Sampai Kapan?

Shopee Paylater merupakan fitur populer di kalangan penyuka belanja online. Dengan fitur ini, kita dapat berbelanja terlebih dahulu, dan membayar belanjaan kita dalam tempo tertentu yang telah ditentukan. 

Shopee Paylater memudahkan para pengguna yang ingin berbelanja meski saat ini belum memiliki uang. 

Perhitungan biaya Shopee Paylater pun cukup jelas, sehingga Anda tak perlu khawatir akan timbul biaya-biaya lain yang memberatkan. 

Informasi biaya yang timbul dari penggunaan Shopee Paylater akan muncul di halaman Checkout. 

BACA JUGA:Cara Mudah Atasi Aplikasi Shopee Error, Ikuti Langkah Berikut

Lalu, apa saja komponen biaya Shopee Paylater? 

Komponen biaya Shopee Paylater yang pertama adalah Biaya Penanganan. Biaya penanganan dikenakan pada pengguna setiap transaksi menggunakan Shopee Paylater.

Besaran Biaya Penanganan yang dikenakan oleh layanan Shopee Paylater adalah sebesar 1 persen dari total nilai transaksi belanja. 


Aplikasi Shopee dilaporkan sudah bisa akses kembali usai sebelumnya error.-FIN.CO.ID/Tiyo Bayu Nugroho-

Dicontohkan jika anda membeli produk senilai Rp90.000, kemudian, kemudian ongkos kirim Rp10.000, sehingga transaksi kita total senilai Rp100.000. 

Dari total transaksi itulah kita akan dikenakan Biaya Penanganan penggunaan Shopee Payleter sebesar 1 persen, atau senilai Rp1.000.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sigit Nugroho

Tentang Penulis

Sumber: