Shin Tae-yong Bongkar Penyebab Timnas Indonesia U-20 Dibantai Telak Prancis U-20

Shin Tae-yong Bongkar Penyebab Timnas Indonesia U-20 Dibantai Telak Prancis U-20

Kepala pelatih Timnas Indonesia U-20 Shin Tae-yong.-pssi.org-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Kepala pelatih Timnas Indonesia U-20 Shin Tae-yong bongkar penyebab anak asuhnya dibantai Prancis U-20 dengan skor 0-6 di laga uji coba.

Laga Timnas Indonesia U-20 vs Prancis U-20 dalam laga persahabatan dihelat di Pinatar Arena, Murcia, Spanyol, Jumat, 18 November 2022, dini hari WIB.

Hal tersebut disampaikan oleh Shin Tae-yong lewat keterangan dalam situs resmi milik Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).

Shin Tae-yong merasa bahwa kondisi fisik para pemain Timnas Indonesia U-20 alami kelahan imbas perjalanan jauh yang ditempuh.

BACA JUGA:Link Live Streaming Friendly Match: Prancis U-20 vs Timnas Indonesia U-20

"Karena kondisi mereka belum pulih karena kelelahan, para pemain belum bisa memberikan kemampuan terbaik di laga ini," kata Shin Tae-yong.

Meski begitu juru taktik asal Korea Selatan ini juga bilang bakal tetap ada evaluasi dari kekalahan memalukan ini.

"Tentu ada evaluasi untuk tim, karena di pertandingan tadi banyak melakukan kesalahan," kata Shin Tae-yong.

Mantan kepala pelatih tim nasional Korea Selatan ini juga menyinggung mentalitas para pemain Timnas Indonesia U-20.

BACA JUGA:Ronaldo Kritik Pemain Muda Manchester United: Rasa Lapar Mereka Berbeda

"Kami ingin jika pemain melawan tim yang kuat serta kualitasnya diatas mereka agar jangan takut dan harus kuat mental," beber Shin Tae-yong.

Bagi pria berusia 52 tahun tersebut, para pemain Timnas Indonesia U-20 sebetulnya memiliki kemampuan apik tapi takut sebelum tanding.

"Kemampuan pemain sebenarnya baik sekali, namun karena takut duluan jadi kita tidak bisa menampilkan permainan terbaik," terang Shin Tae-yong.


Momen pertandingan Timnas Indonesia U-20 vs Prancis U-20, Jumat, 18 November 2022.-pssi.org-

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: