Kemenkes RI dan WhatsApp Umumkan Kerja Sama, Hadirkan Layanan Kesehatan Publik

fin.co.id - 08/11/2022, 12:13 WIB

Kemenkes RI dan WhatsApp Umumkan Kerja Sama, Hadirkan Layanan Kesehatan Publik

WhatsApp ilustrasi. Image oleh Andrés Rodríguez dari Pixabay

JAKARTA, FIN.CO.ID - Kemenkes RI dan WhatsApp umumkan kerja sama strategis.

Kerja sama ini menciptakan dukungan terhadap transformasi digital bagi pelayanan kesehatan publik menggunakan WhatsApp.

Mengapa Kemenkes RI dan WhatsApp umumkan kerja sama, adalah sebagai informasi bahwa Kemenkes akan mengembangkan berbagai fitur produk yang dibuat untuk membantu menjaga kesehatan masyarakat.

BACA JUGA: Menkominfo Luncurkan Chatbot Literasi Digital Siberkreasi, Kolaborasi dengan WhatsApp dan ICT Watch

Fitur yang dimaksud adalah seperti pendataan anak-anak untuk mencegah stunting melalui Posyandu, notifikasi pengingat imunisasi anak untuk keluarga dan tenaga kesehatan.

Ada juga fitur notifikasi pengingat jadwal bertemu dokter, Kampanye kesehatan publik, dan sebagai pusat dukungan informasi bagi tenaga kesehatan.

Menkes Budi Sadikin mengatakan dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat perlu strategi yang harus dilakukan, terutama dalam mengedukasi masyarakat.

“Perhatian kami adalah memastikan preventif dan mengubah kebiasaan orang menjadi berperilaku hidup bersih dan sehat,” ujar Menkes Budi dalam pertemuannya dengan Whatsapp di gedung Kemenkes, Jakarta, Jumat (4/11).

BACA JUGA: Awas, Pelaku Kejahatan Siber Curi Akses Pengguna WhatsApp, Efeknya Gak Main-main

“Bikin grup WA masyarakat untuk memudahkan edukasi. Bisa dimulai dengan grup kanker payudara atau pita pink. Ini akan menyelamatkan masyarakat Indonesia dan menjadi tribute bagi Whatsapp,” tambah Menkes.

Inilah mengapa Kemenkes RI dan WhatsApp umumkan kerja sama, yang tujuannya untuk mendukung kesehatan publik.

Kerjasama ini akan memprioritaskan privasi para pengguna layanan WhatsApp sehingga masyarakat akan tetap dapat melindungi data pribadi mereka, dan mendapatkan akses yang mudah untuk layanan kesehatan publik di saat yang sama.

VP for Global Affairs WhatsApp Victoria Grand dan Direktur Kebijakan Publik Global WhatsApp Jonathan Lee, mengunjungi Kementerian Kesehatan untuk menyampaikan komitmen WhatsApp.

Komitmen yang dimaksud adalah berkontribusi terhadap transformasi digital Indonesia, dan mendengarkan dari berbagai perspektif bagaimana WhatsApp dapat berkontribusi terhadap digitalisasi Indonesia.

WhatsApp melihat potensi transformasi digital Indonesia yang sangat baik dan ingin berkontribusi sesuai kapasitasnya, melalui pemberdayaan dan kerja sama dengan pemerintah, komunitas dan usaha-usaha lokal.

Admin
Penulis