Kolaborasi Pentahelix SMF Dengan Cipta Karya, Atasi Permasalahan Kota Kumuh di Indonesia

Kolaborasi Pentahelix SMF Dengan Cipta Karya, Atasi Permasalahan Kota Kumuh di Indonesia

Jajaran Direksi SMF (Kiri ke kanan) Direktur Keuangan dan Operasional SMF Bonai Subiakto, Direktur Utama SMF Ananta Wiyogo, Direktur Sekuritisasi dan Pembiayaan SMF Heliantopo (dok Ist)--

BACA JUGA:Ada Tambahan Biaya Rp15 Triliun Untuk Pembangunan IKN Nusantara, Begini Penjelasan Menteri Basuki

BACA JUGA:Sim Salabim, Perintah Menteri Basuki Seluruh Proyek Strategis Nasional dan Non PSN Harus Rampung Awal 2024!

"Sekitar empat persen dari laba perusahaan akan dialokasikan untuk kegiatan TJSL ini. Lokasinya, kami menunggu arahan dari Ditjen Cipta Karya," kata Direktur Keuangan dan Operasional SMF Bonai Subiakto dalam kesempatan yang sama.

Bonai menambahkan, Perseroan juga akan melakukan sosialisasi dan survei untuk persiapan penyaluran dana tahun 2023, untuk akselerasi serta kolaborasi dan pendekatan kepada Pemerintah di masing-masing kota yang menjadi target penerima manfaat. 

Adapun sejak tahun 2019 hingga saat ini Perseroan telah merealisasikan program peningkatan kualitas rumah di daerah kumuh sebanyak 299 unit di 15 lokasi dengan serapan anggaran mencapai Rp 22 miliar.

Berikut Rincian Program Kotaku yang dijalankan SMF:

  1. Purwokinanti, Yogyakarta, 14 unit (bangun baru) 
  2. Mlatibaru dan Rejomulyo, Semarang, 40 unit (renovasi) 
  3. Pakan Kurai dan ATTS, Bukittinggi, 12 unit (renovasi) 
  4. Siantan Hulu, Pontianak, 25 unit (renovasi) Bira, Makassar, 14 unit (bangun baru) 
  5. Krapyak, Pekalongan, 16 (bangun baru) 
  6. Mauk, Tangerang, 17 unit (bangun baru) 
  7. Rahma, Lubuklinggau, 31 unit (bangun baru) 
  8. Kampung Bugis, Tanjungpinang, 3 unit (renovasi) dan 15 unit (bangun baru) 
  9. Alalak Selatan, Banjarmasin, 18 unit (bangun baru) 
  10. Tongkeina, Manado, 18 unit (bangun baru) 
  11. Semanggi, Surakarta, 47 unit (bangun baru) 
  12. Fatubenao, Belu, 29 unit (bangun baru)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sigit Nugroho

Tentang Penulis

Sumber: