Keluarga Brigadir J Tiba di PN Jaksel Kenakan Kemeja Khusus Bertuliskan 'Justice for Brigadir Yosua'

Keluarga Brigadir J Tiba di PN Jaksel Kenakan Kemeja Khusus Bertuliskan 'Justice for Brigadir Yosua'

Pengacara Kamaruddin Simanjuntak bersama anggota keluarga Bridagir J hadir di PN Jaksel, Selasa, 25 Oktober 2022.-Screenshot YouTube/Official iNews-

JAKARTA, FIN.CO.ID - 12 anggota keluarga Brigadir J tiba di PN Jaksel dengan kenakan kemeja khusus yang di bagian belakang bertuliskan 'Justice for Brigadir Yosua'.

Terpantau bahwa 12 anggota keluarga Brigadir J, termasuk pengacara Kamaruddin Simanjuntak, tiba di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada pukul 08.50 WIB.

12 anggota keluarga Brigadir J akan menjadi saksi dalam sidang pemeriksaan dengan terdakwa Bharada E.

Kendati begitu ternyata ada hal menarik dimana 12 anggota keluarga Brigadir J mengenakan kemeja khusus.

BACA JUGA:Bharada E Berharap Bisa Minta Maaf Langsung Kepada Keluarga Brigadir Yoshua

Kemeja khusus tersebut terpantau berwarna putih dengan ada sebuah logo pada kanan bagian dada atas.

Selain itu ada garis berwarna merah yang menghiasi kemeja tersebut, tepatnya pada bagian kerah, kancing, serta pundak.

Lalu pada bagian belakang, terlihat jelas bagaimana ada tulisan khusus dengan kalimat 'Justice for Brigadir Yosua'.

Usai turun dari mobil, 12 anggota keluarga Brigadir J sempat menerima wawancara dengan awak media.

BACA JUGA:Bharada E Tiba di PN Jaksel Jalani Sidang Ke-2, Pakai Rompi Merah dan Tangan Diborgol!

Setelah itu, 12 anggota keluarga Brigadir J pun berjalan masuk menuju ruangan khusus untuk menjalani sidang pemeriksaan saksi Bharada E.

Sebelumnya PN Jaksel merilis jadwal sidang pekan kedua dengan terdakwa Ferdy Sambo Cs untuk perkara dugaan pembunuhan berencana Brigadir J serta perkara menghalangi penyidikan (obstruction of justice) pembunuhan.

Humas Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Djuyamto menyebutkan pekan kedua ini sidang dijadwalkan berlangsung Selasa, 25 Oktober 2022 dengan terdakwa Bharada Richard Eliezer Pudihang Lumiu atau Bharada E.


Keluarga Brigadir J tiba di PN Jaksel untuk jalani sidang pemeriksaan saksi terhadap terdakwa Bharada E, Selasa, 25 Oktober 2022.-Screenshot YouTube/Official iNews-

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: