Mardani Ali Sera Kenang PKS Dukung Mati-matian Anies Baswedan Jadi Gubernur DKI Jakarta

Mardani Ali Sera Kenang PKS Dukung Mati-matian Anies Baswedan Jadi Gubernur DKI Jakarta

Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera (Kanan) saat menghadiri pernikahan putri Anies Baswedan di Jakarta Utara Minggu 31 Juli 2022-@mardanialisera-Instagram

JAKARTA, FIN.CO.ID - Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera mengenang ketika partai PKS  berjuang memenangkan Anies Baswedan jadi Gubernur DKI Jakarta pada Pilkada DKI tahun 2017.

Sebagaimana dikabarkan, pada Minggu, 16 Oktober 2022, menjadi akhir masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wagub Ahmad Riza Patria.

Mardani Ali Sera bercerita saat Pilkada DKI pada tahun 2017. PKS setuju mengusung Anies Baswedan jadi Calon Gubernur Jakarta dan Cawagub Sandiaga Uno.

Melalui akun Twitter pribadinya, Mardani Ali Sera pun mengunggah foto lawas bersama Anies Baswedan dan Sandiaga Uno di ketika pendaftaran pemilihan Gubernur pada tahun 2017.

BACA JUGA:Anies: Satu Babak Berakhir, Mari Sambut Babak Berikutnya

BACA JUGA:Anies Lengser, Hashtag Bye Gubernur Ngibul Trending di Twitter

Untuk diketahui Sandiaga Uno pernah menjabat sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta pada 16 Oktober 2017-18 September 2018. Kala itu ia mengundurkan diri untuk maju jadi calon wakil Presiden Prabowo Subianto. Posisi wagub pun digantinkan dengan Ahmad Riza Patria dari Kader partai Gerindra.

"5 th lalu ketika diperintah DPP @PKSejahtera bertarung di Pilkada DKI jadi wakilnya bang @sandiuno. Ketika ingin pendaftara Pilgub, PKS setuju memajukan mas Anies menggantikan saya, lalu saya menjadi ketua pemenangan," ucap Mardani Ali dikutip fin.co.id dari Twitter @Mardanialisera pada Senin, 17 Oktober 2022.

Mardani Ali pun mengucapkan terimakasih kepada Anies Baswedan  dan seluruh warga DKI Jakarta yang mendukung program-program dari pemerintah.

"Ucapan terimakasih kepada @aniesbaswedan, @sandiuno, @pksejahtera, dan seluruh warga yang mendukung program DKI, sehingga melampaui janji menjadikan jakarta: Maju kotanya Bahagia Warganya," ucap Mardani Ali.

BACA JUGA:Merinding, Tiba di Bundaran HI Warga Teriak: Anies Presiden, Kasih Pak Anies Jalan ke Istana

BACA JUGA:Prabowo Subianto Bertengger di Puncak Hasil Survei Lingkar Suara Publik, Ganjar dan Anies Mengikuti

Selain itu, Mardani ALi berterimakasih kepada para Fraksi PKS di Jakarta yang selalu mengawal dan mendorong program Gubernur.

Anggota DPRD Fraksi PKS tersebut merasa bersyukur bisa menadi bagian yang dipercaya memimpin tim pemenang.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: