Nyeri Punggung Tidak Boleh Disepelekan, Apalagi yang seperti Ini

fin.co.id - 12/10/2022, 16:03 WIB

Nyeri Punggung Tidak Boleh Disepelekan, Apalagi yang seperti Ini

Nyeri Punggung, Image oleh Tumisu dari Pixabay

JAKARTA, FIN.CO.ID - Sakit punggung adalah yang umumnya dikeluhkan oleh orang dewasa hingga mereka yang sudah lansia.

Bahkan menurut data yang ada, 60 hingga 70 persen orang di negara maju, mengeluhkan masalah nyeri punggung.

20 persen nyeri punggung ini disebut berpotensi jadi nyeri berkelanjutan yang kronis.

BACA JUGA: Lima Ciri Gangguan Saraf yang Kerap Tidak Disadari Orang

BACA JUGA: Batuk Disertai Nyeri dada Tembus hingga ke Punggung, Ini Daftar Penyakitnya

Menurut pakar dari Mayo Clinic, nyeri punggung umumnya disebabkan oleh aktivitas keseharian.

Akan tetapi pada kasus lain, nyeri punggung bisa jadi pertanda adanya penyakit serius pada seseorang.

Oleh sebab itu, nyeri punggung bukanlah kondisi yang boleh dianggap enteng, apalagi ketika nyerinya sudah menyebar ke area tubuh lain.

Sementara itu menurut Pain Center KL Klinik, nyeri pungggung umumnya tidak berbahaya, akan tetapi ada kasus nyeri punggung ini yang disebabkan oleh saraf kejepit. Saraf kejepit adlah ketika bantalan tulang menonjol keluar jalur, memberi tekanan pada saraf disekitarnya.

Saraf kejepit seringkali dikeluhkan pada arae punggung terutama punggung bagian bawah.

Saraf kejepit juga baru dapat terdeteksi usai pemeriksaan medis melibatkan CT Scan atau MRI.

Nyeri Tulang Belakang Menjalar ke Kaki

Anda seseorang yang tengah mengeluhkan rasa nyeri di tulang belakang, yang mana nyeri itu menjalar ke area kaki.

Pertanyaannya, kondisi apa yang bisa menyebabkan rasa nyeri yang Anda keluhkan di punggung hingga ke kaki itu?

Menurut dr. Talitha Najmillah Sabtiari cedera otot dan saraf kejepit bisa dikaitkan dengan kondisi rasa nyeri punggung yang mengganggu.

Admin
Penulis