News

Novel Baswedan Kaget dan Kecewa Febri Diansyah Jadi Kuasa Hukum Tersangka Putri Candrawathi: Sebaiknya Mundur

fin.co.id - 29/09/2022, 07:44 WIB

Mantan penyidik KPK Novel Baswedan.

JAKARTA, FIN.CO.ID - Mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan akui kaget dan kecewa Febri Diansyah jadi kuasa hukum tersangka Putri Candrawathi serta menyarankan mundur.

Novel Baswedan melontarkan pendapatnya pada sebuah kicauan lewat akun media sosial Twitter bernama @nazaqistsha yang telah terverifikasi.

Mantan penyidik KPK itu terpantau memang aktif dalam memakai platform tersebut untuk menyuarakan sudut pandang pribadinya.

Kini Novel Baswedan angkat bicara soal keputusan mantan Juru Bicara KPK Febri Diansyah yang jadi kuasa hukum tersangka Putri Candrawathi.

BACA JUGA: Eks Penyidik KPK Minta Febri Diansyah Mundur Dari Pengacara Tersangka Putri Candrawathi, Ini Alasannya

"Sebagai teman saya kaget dan kecewa dengan sikap @febridiansyah & @RasamalaArt yang mau menjadi kuasa hukum PC dan FS," tulis Novel Baswedan.

Eks penyidik KPK ini menyarankan ke dua temannya itu untuk mundur dari pengacara Putri Candrawathi dan Ferdy Sambo.

"Saran saya sebaiknya mundur saja," kata Novel Baswedan, Rabu, 28 September 2022.

"Justru kepentingan korban yang penting dibela, termasuk memastikan semua pihak yang menghalangi/merekayasa kasus diusut tuntas. Agar tidak terjadi lagi," tutupnya.

BACA JUGA: Terungkap Percakapan Lukas Enembe dengan Direktur Penyidik KPK

Kicauan Novel Baswedan mendapat 388 komentar, 1.083 retweets, dan 3.594 likes dari warganet sampai berita ini terbit.

Sebelumnya mantan Juru Bicara KPK, Febri Diansyah menyatakan bergabung dengan tim pengacara Istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi terkait kasus kematian Brigadir J. 

Febri mengatakan, dirinya telah mempelajari kasus tersebut dan telah bertemu dengan Putri Candrawathi.

Mantan Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (Jubir KPK) Febri Diansyah.-Screenshot YouTube/VDVC Talk-

"Ya Saya memang diminta bergabung di tim kuasa hukum perkara tersebut sejak beberapa minggu lalu," ujar Febri Diansyah, Rabu, 28 September 2022.

Admin
Penulis
-->