Link Live Streaming Liga Italia 2022/2023: Udinese vs Inter Milan

Link Live Streaming Liga Italia 2022/2023: Udinese vs Inter Milan

Liga Italia: ilustrasi logo Udinese vs Inter Milan.-Twitter/@Udinese_1896-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Berikut merupakan link live streaming Liga Italia (Serie A Italia) 2022/2023 antara Udinese vs Inter Milan, Minggu, 18 September 2022.

Pertandingan pekan keenam yang mempertemukan Udinese vs Inter Milan bakal berlangsung di Stadion Friuli, Italia, pukul 17.30 WIB.

Sebagai tuan rumah Udinese kemungkinan besar bakal menurunkan 11 pemain terbaik mereka untuk bisa meraih tiga poin penuh.

Sementara Inter Milan diperkirakan juga akan menyiapkan pemain-pemain terbaik guna memenangkan laga kali ini.

(BACA JUGA:Bacuya Resmi Jadi Maskot Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia, Diambil dari Badak Jawa)

Kepala pelatih Udinese Andrea Sottil menjelaskan tentang bagaimana anak asuhnya dalam mempersiapkan laga melawan Inter Milan.

"Skuad telah meningkat pesat, dalam hal kondisi fisik dan simbiosis taktis di antara anak-anak. Saya puas dan sekarang kita harus melanjutkan serta kita tidak boleh cepat puas," jelas Sottil.

"Pertandingan lama diarsipkan, kita tidak perlu berbicara tentang masa lalu. Hanya saat ini yang diperhitungkan. Saat ini ada Inter dan kami fokus untuk besok (hari ini)," tambah Sottil.

Andrea Sottil bilang tidak ingin mendengar tentang Inter dalam keadaan krisis. Baginya Inter memiliki skuad penuh, mungkin yang terbaik di Liga Italia. 

(BACA JUGA:Duh, Manajemen Liverpool Mengaku Ditipu Juventus Soal Transfer Arthur Melo, Pemain Bakal Dikembalikan?)

Sedangkan kepala pelatih Inter Milan Simone Inzaghi berkata sda saat-saat sulit selama setiap pertandingan, tetapi tim selalu berada di sana, tetap bersatu dalam prosesnya.

"Pada hari Minggu, kami tahu bahwa kami akan menghadapi tim yang bagus dengan pemain hebat dalam performa yang sangat bagus," ucap Inzaghi.

"Kami akan mempersiapkannya dan tahu bahwa kami memiliki empat hari untuk bekerja. Kami akan melakukan ini sebaik mungkin," tambahnya.

Selain itu Hakan Calhanoglu telah menjalani tes medis usai menderita hamstring di Humanitas Institute di Rozzano, Kamis, 15 September 2022 dan hasilnya baru akan diumumkan pekan depan.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: